Sabtu 29 Apr 2023 22:27 WIB

Rafael Leao Dilaporkan Setuju Perpanjangan Kontrak dengan Milan

Leao saat ini mendapatkan bayaran 1,5 juta euro per musim dari AC Milan.

Rep: Fitriyanto/ Red: Israr Itah
Rafael Leao dari AC Milan.
Foto: EPA-EFE/MATTEO BAZZI
Rafael Leao dari AC Milan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Rafael Leao telah setuju untuk menandatangani perpanjangan kontrak dengan Milan. Manajemen klub berharap dia akan menandatangani kesepakatan baru pekan depan, seperti laporan La Gazzetta Dello Sport, dikutip dari Football Italia, Sabtu (29/4/2023).

Surat kabar tersebut mengklaim bahwa Leao dan Milan telah mencapai kesepakatan verbal dalam pertemuan pada Kamis malam. Pemain berusia 23 tahun itu saat ini mendapatkan bayaran 1,5 juta euro atau sekira Rp 24 miliar per musim di San Siro, di mana kontraknya saat ini akan berakhir pada Juni 2024. 

Baca Juga

Menurut Gazzetta, Rossoneri kini hampir menyelesaikan perpanjangan kontrak senilai 7 juta euro atau sekira Rp 114 miliar untuk lima tahun ke depan. Kesepakatan tersebut juga dilengkapi dengan bonus penandatanganan sebesar 2 juta atau sekira Rp 32 miliar.

Satu-satunya bagian yang hilang adalah kesepakatan antara Milan dan Sporting CP, yang, bagaimanapun, tidak pernah sedekat ini, lapor surat kabar berwarna merah muda itu.

Striker asal Portugal itu diketahui memiliki utang 22 juta euro atau sekira Rp 359 miliar kepada mantan klubnya setelah mengakhiri kontraknya secara sepihak pada tahun 2018. Biaya aslinya adalah 16,5 juta euro atau sekira Rp 269 miliar yang telah naik menjadi 22 juta euro atau sekira Rp 359 miliar dengan biaya hukum dan bunga.

Milan, bersama Lille, klub tempat Leao bergabung dengan status bebas transfer pada tahun 2018, hampir mencapai kesepakatan dengan Sporting. Lampu hijau dari klub Portugal itu adalah satu-satunya hal yang kurang sebelum tanda tangan Leao.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement