Jumat 12 May 2023 16:54 WIB

Mourinho: Xabi Alonso Mengingatkan Saya pada Pep Guardiola

Mourinho memenangkan pertarungan melawan tim asuhan Xabi di leg pertama.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih Bayer Leverkusen Xabi Alonso. Saat masih menjadi pemain, Alonso pernah membela Real Madrid yang dilatih Jose Mourinho.
Foto: AP Photo/Marius Becker/dpa
Pelatih Bayer Leverkusen Xabi Alonso. Saat masih menjadi pemain, Alonso pernah membela Real Madrid yang dilatih Jose Mourinho.

REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Jose Mourinho dan Xabi Alonso kembali berjumpa di lapangan saat AS Roma menang 1-0 atas Bayern Leverkusen pada leg pertama semifinal Liga Europa di Stadion Olimpico, Roma, Jumat (12/5/2023) dini hari WIB. Keduanya pernah bersama-sama saat di Real Madrid, saat itu Mourinho sebagai pelatih dan Xabi pemain Madrid.

Ketika di Santiago Bernabeu, keduanya mempersembahkan sejumlah gelar untuk Madrid. Hubungan Mou dan Xabi berlangsung hangat. Oleh karena itu, keduanya tampak emosional ketika bertemu kembali di lapangan untuk pertama kalinya. Mereka pun berpelukan di awal pertandingan.

Baca Juga

“Dia memiliki kualitas yang seharusnya dimiliki oleh 'metronom'. Saya yakin ketika dia gantung sepatu dia akan menjadi pelatih yang hebat jika dia mau. Dia mengingatkan saya pada Pep Guardiola ketika saya memilikinya sebagai pemain. Dia sudah menjadi pelatih di lapangan,” kata Mourinho, pelatih AS Roma, dilansir dari Football Espana.

Mourinho memenangkan pertarungan melawan tim asuhan Xabi di leg pertama semifinal Liga Europa dengan satu-satunya gol dicetak oleh Edoardo Bove. Kendati demikian, peluang tim asuhan Xabi membalikkan agregat masih terbuka lebar karena kekalahan dari Roma hanya tipis 0-1.

Kinerja Xabi bersama Leverkusen cukup baik. Pelatih asal Spanyol tersebut sukses mengangkat timnya dari dasar klasemen Bundesliga Jerman ke urutan keenam. Xabi juga tengah mengincar trofi pertama dalam karier kepelatihannya.

Xabi terbilang baru dalam dunia kepelatihan. Ia memulai kariernya sebagai pelatih Real Madrid junior pada 2018. Pada Juli 2019, ia berkarier sebagai pelatih Real Sociedad B hingga Juni 2022, sebelum Leverkusen mengontraknya pada Oktober 2022.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement