Rabu 07 Jun 2023 20:48 WIB

Perbasi, Menpora, dan Sejumlah Media Jajal Lapangan IMS untuk FIBA World Cup 2023

Saat ini, progres dari pembangunan IMS sudah mencapai 90 persen.

Rep: Fitriyanto/ Red: Endro Yuwanto
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo.
Foto: Muhammad Noor Alfian
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Induk organisasi basket Indonesia, PP Perbasi, bersama Kemenpora, dan sejumlah media nasional mencoba lapangan di Indonesia Multifunction Stadium (IMS), Rabu (7/6/2023). Dalam kunjungannya selain melihat fasilitas IMS, Perbasi bersama Kemenpora juga melakukan uji coba lapangan yang rencananya akan digunakan untuk FIBA World Cup 2023.

Dalam sambutannya, Menpora Dito Ariotedjo mengaku takjub dengan progres dari pembangunan IMS dan berharap IMS tidak hanya diperuntukkan untuk cabang olahraga basket nantinya. mengingat kapasitas dari stadion mencapai 16 ribu.

Baca Juga

"Progres dari pembangunan IMS sudah mencapai 90 persen saat ini. Jadi arena ini sudah siap untuk menyambut event FIBA World Cup 2023 pada Agustus mendatang," ujar Menpora Dito. "Saya berharap arena ini tidak hanya diperuntukan untuk cabor basket tapi semua cabang olahraga yang bisa menggunakannya."

Suami dari Niena Kirana Riskyana itu juga turut mendukung pertandingan persahabatan antara Perbasi plus sejumlah awak media termasuk Republika melawan Kemenpora yang juga diperkuat sejumlah artis.

Tidak hanya dari kalangan pekerja yang bermukim di Perbasi dan Kemenpora, beberapa artis ibu kota seperti Udjo Project Pop, Yosi Mokalu, Sabdayagra Ahessa, hingga Sintya Marisca turut meramaikan acara tersebut.

"Hari ini laga persahabatan antara Perbasi melawan Kemenpora. Laga ini semacam silaturahmi untuk mensukseskan penyelenggaraan FIBA World Cup 2023 dari mulai penyelenggaraan, administrasi, dan prestasi," jelas politisi Partai Golkar itu.

Senada dengan Dito, Ketua Umum Perbasi Danny Kosasih juga memberikan apresiasi untuk pembangunan IMS yang seusai target. Diharapkan sebelum penyelenggaraan FIBA World Cup 2023 bisa diselenggarakan test event sebagai pemanasan menjelang turnamen akbar bola basket dunia tersebut.

"Saya masih menunggu masukan dari beberapa pihak terkait pembangunan IMS. Setelah ini kami akan menggelar test event dengan kerja sama bersama FIBA. Diharapkan setelah test event kami juga bisa mendapat masukan lebih dari negara-negara peserta," ujar pria bernama asli Kho Poo Thai itu.

Ajang FIBA World Cup 2023 akan berlangsung pada 25 Agustus hingga 10 September 2023 mendatang. Rencananya, Indonesia akan menggelar laga babak fase Grup G dan Grup H di Indonesia Arena, Jakarta.

Untuk Grup G akan diisi oleh Iran, Spanyol, Pantai Gading, dan Brasil. Adapun untuk Grup H ditempati oleh Kanada, Latvia, Lebanon, dan Prancis. Menarik ditunggu nantinya ajang FIBA World Cup 2023 di Jakarta mengingat Indonesia Multifunction Stadium dibangun khusus untuk ajang akbar bola basket dunia itu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement