Kamis 24 Aug 2023 10:41 WIB

Pemain Ini Ungkap Betapa Mudahnya Tampil Bersama Messi di Lini Serang Inter Miami

Kehadiran Messi meningkatkan performa para penggawa Inter Miami secara keseluruhan.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Endro Yuwanto
Striker Inter Miami asal Argentina, Lionel Messi (kiri), berselebrasi dengan rekan-rekannya seusai mencetak gol.
Foto: AP Photo/George Walker IV
Striker Inter Miami asal Argentina, Lionel Messi (kiri), berselebrasi dengan rekan-rekannya seusai mencetak gol.

REPUBLIKA.CO.ID, MIAMI -- Winger Inter Miami, Robert Taylor, mengungkapkan dampak kehadiran Lionel Messi di lini serang the Herons, julukan Inter Miami. Pun dengan dampak kehadiran pengoleksi tujuh gelar pemain terbaik dunia (Ballon d'Or) tersebut dalam memperbesar peluang Taylor untuk bisa mencetak gol.

Taylor, yang didatangkan Inter Miami pada Februari 2022, menjadi salah satu pemain paling bersinar dalam langkah Inter Miami merengkuh titel Piala Liga 2023. Winger berpaspor Finlandia itu tidak pernah absen dalam tujuh laga yang dilakoni Inter Miami di pentas Piala Liga 2023 tersebut.

Baca Juga

Dari tujuh laga, Taylor mencetak empat gol dan tiga assist. Catatan gol Taylor ini bahkan jauh lebih tinggi di ajang pentas Major League Soccer (MLS) pada musim ini. Tampil di 12 partai MLS, pemain berusia 28 tahun itu hanya bisa mencetak dua gol. Peningkatan performa ini rasanya tidak terlepas dari kehadiran Messi.

Taylor pun mengamini anggapan tersebut. Menurutnya, kehadiran pemain anyar di skuad Inter Miami, termasuk Messi, telah meningkatkan performa para penggawa the Herons secara keseluruhan. Inter Miami pun tampil jauh lebih baik ketimbang pada paruh pertama MLS musim ini.

''Saya tidak mau berkata, saya menjadi bintang yang baru muncul atau lainnya. Sejujurnya, performa kami sebagai sebuah tim telah meningkat pesat karena kehadiran para penggawa anyar. Mereka bisa mengeluarkan kemampuan terbaik para pemain yang sudah lebih dulu menghuni tim ini,'' kata Taylor seperti dikutip Sports Keeda, Kamis (24/8/2023).

Secara khusus, Taylor menyoroti soal dampak kehadiran Messi di lini serang Inter Miami. Messi, lanjut dia, selalu mampu menciptakan peluang ataupun memperbesar kans untuk bisa mencetak gol. Tampil bersama Messi di lini serang, Taylor mengakui akan selalu mendapatkan peluang. Dengan begitu, kans Taylor untuk bisa mencetak gol selalu terbuka.

''Saya pernah tampil di lini serang sebelumnya. Namun, saat Anda bermain bersama Messi, Anda pasti akan mendapatkan setidaknya satu peluang. Anda hanya harus bisa memanfaatkannya. Mungkin dalam beberapa kesempatan, saya bisa memanfaatkan kesempatan tersebut, tapi di kesempatan lain, saya tidak bisa memaksimalkannya,'' ujar mantan penggawa tim junior Nottingham Forest tersebut.

Pelatih Inter Miami, Tata Martino, memang menurunkan Taylor sebagai salah satu trio di lini serang the Herons. Biasanya, Taylor akan ditempatkan sebagai winger kiri, sedangkan Messi di sayap kanan. Messi dan Taylor akan menopang Josef Martinez yang kerap diplot sebagai penyerang tunggal.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement