Kamis 21 Sep 2023 12:49 WIB

Jelang Asian Games 2022, Jonatan Christie Diharapkan tak Terbebani Status Juara Bertahan

Jojo diminta menguatkan pikirannya agar tak membebani diri sendiri dan tampil lepas.

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie alias Jojo.
Foto: EPA-EFE/BERTHA WANG
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie alias Jojo.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih tunggal putra Indonesia, Irwansyah, mengatakan, Jonatan Christie alias Jojo, yang baru-baru ini keluar sebagai juara Hong Kong Open 2023, masih tetap fokus meskipun sempat mengalami cedera otot perut.

Namun, Irwansyah menilai Jonatan juga tetap perlu menguatkan pikirannya agar tidak membebani diri sendiri dan bisa tampil lepas karena ia merupakan peraih medali emas di Asian Games 2018 Jakarta.

Baca Juga

"Saya berharap dia bisa menjaga terus (pikirannya). Dari pikiran, bukan hanya menjaga dari kondisi badannya, dari pikirannya itu dulu. Kalau (kondisi) pikirannya oke, hasilnya pasti bagus," ujar Irwansyah, di Pelatnas Cipayung Jakarta, Rabu (20/9/2023).

Hal tersebut, lanjut Irwansyah, tak hanya berlaku untuk Jonatan, tetapi juga untuk semua atlet tunggal putra yang ia bina, terutama yang akan berlaga di pesta olahraga terbesar se-Asia, Asian Games 2022 Hangzhou Cina, pekan depan.

"Kalau menurut saya sebagai pelatih yang penting mereka bisa bermain enjoy, lepas. Memang tekanan, pressure, itu tidak mungkin tidak ada. Setiap kejuaraan, bukan hanya Asian Games saja, setiap kejuaraan juga memang beban pasti ada," kata Irwansyah menjelaskan. "Tapi, mereka harus bisa mengatasinya. Dan yang saya bilang tadi, kalau mereka sudah bisa bermain dengan enjoy, lepas saja, gitu, ya, hasilnya Insya Allah pasti bagus."

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement