Kamis 21 Sep 2023 17:19 WIB

Arteta Bangga Debut Bersama Arsenal di Liga Champions dan Raih Kemenangan

Arteta merasa senang bisa tampil di Liga Champions sebagai pelatih kepala.

Rep: Fitriyanto/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih Arsenal, Mikel Arteta.
Foto: EPA-EFE/NEIL HALL
Pelatih Arsenal, Mikel Arteta.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, merasa senang bisa tampil di Liga Champions sebagai pelatih kepala. Pelatih asal Spanyol itu memimpin pertandingan Liga Champions pertamanya sebagai juru taktik Arsenal melawan PSV Eindhoven di kandang sendiri pada Kamis (21/9/2023) waktu setempat.

The Gunners dengan cepat menggempur tim asal Belanda tersebut, dan meraih kemenangan kandang 4-0. Berkaca dari kejadian tersebut pasca-pertandingan, Arteta mengatakan, sangat senang bisa memetik kemenangan.

Baca Juga

"Sungguh emosional ketika mendengarkan musik dan atmosfer yang kami rasakan di stadion, sungguh luar biasa. Ini adalah kemenangan yang bagus untuk pertandingan pertama dengan skor 4-0 dan cara kami bermain, saya sangat senang," ujar Arteta dikutip Tribal Football, Kamis.

Arteta dapat merasakan selama 48 jam terakhir dan bagaimana para pemain siap untuk bertarung.

"Namun, Anda harus melakukannya melawan tim yang sangat bagus yang belum pernah kalah dalam satu pertandingan pun. Hari ini kami menang karena kami sangat efisien di kedua kotak penalti," jelas Arteta. "Kami memiliki beberapa momen transisi untuk bertahan dan kami melakukannya dengan sangat baik dan kami sangat klinis. Itulah yang menjadi pembeda dalam pertandingan ini."

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement