Selasa 26 Sep 2023 05:36 WIB

Jadwal Voli Putra Indonesia Vs Korsel untuk Memperebutkan Posisi 7-8 Asian Games

Indonesia vs Korsel seperti reuni kedua tim yang juga berjumpa di Asian Games 2018.

Skuad timnas voli putra Indonesia.
Foto: Twitter/@AsianVolleyball
Skuad timnas voli putra Indonesia.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Timnas voli putra Indonesia akan menghadapi Korea Selatan (Korsel) untuk memperebutkan peringkat 7-8 cabang olahraga (cabor) voli putra Asian Games 2022 Hangzhou, Cina, pada Selasa (26/9/2023) pukul 13.30 WIB di China Textile City Sport Centre Gymnasium.

Kepastian itu didapat setelah kedua tim menang pada laga babak klasifikasi peringkat 7-10. Indonesia mengalahkan Kazakhstan dalam drama lima set 3-2 (25-22, 24-26, 22-25, 25-16, 15-12), Senin (25/9/2023). Saat itu, 24 poin dari Agil Angga Anggara membawa Merah Putih mengalahkan tim peringkat 59 dunia tersebut.

Baca Juga

Lalu, pada laga Senin (25/9/2023) malam, Korsel memenangkan laga melawan Thailand dengan skor 3-1 (25-19, 25-23, 23-35, 31-29). Sumbangan 19 poin dari Gyeongbok Na memupuskan harapan Thailand yang sempat mencuri kemenangan pada set kedua.

Laga antara Indonesia melawan Korsel pada perebutan peringkat 7-8 Asian Games 2022 adalah reuni kedua tim pada ajang pesta olahraga terbesar di Asia tersebut, setelah keduanya bertemu pada laga perempat final Asian Games 2018 lima tahun silam.

Saat itu, Korea Selatan yang keluar sebagai runner-up menghentikan laju Indonesia yang diperkuat Aji Maulana dan kawan-kawan untuk melaju ke semifinal setelah menang 25-22, 25-18, dan 25-18.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement