Kamis 12 Oct 2023 17:50 WIB
...

Dapat Lampu Hijau dari Tim Medis MotoGP, Sejumlah Pembalap Bisa Tampil di GP Indonesia

Luca Marini, Enea Bastianini, Alex Marquez, dan Alex Rins diizinkan tampil.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Endro Yuwanto
Pembalap MotoGP Spanyol Alex Rins dari tim LCR Honda Castrol.
Foto: EPA-EFE/FAZRY ISMAIL
Pembalap MotoGP Spanyol Alex Rins dari tim LCR Honda Castrol.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sejumlah pembalap MotoGP yang tengah mengalami cedera, mulai dari Enea Bastianini hingga Alex Rins, sempat diragukan tampil di GP Indonesia, akhir pekan ini. Namun, berdasarkan hasil pemeriksaan tim medis MotoGP, empat pembalap MotoGP bisa turun di seri ke-15 gelaran MotoGP musim ini tersebut.

Para pembalap tersebut adalah Luca Marini, Enea Bastianini, Alex Marquez, dan Alex Rins. Empat pembalap ini dinyatakan cukup bugar dan bisa kembali turun memperkuat timnya masing-masing di GP Indonesia, yang bakal digelar di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) pada Jumat (13/10/2023) hingga Ahad (15/10/2023).

Baca Juga

Sebelumnya, empat pembalap ini absen di seri terakhir, tepatnya di GP Jepang, dua pekan lalu. Para pembalap tersebut masih menjalani proses pemulihan akibat cedera. Kehadiran para pembalap itu diharapkan bisa menambah semarak gelaran GP Indonesia sekaigus guna bisa menyumbang poin buat timnya masing-masing.

Dari empat pembalap tersebut, pebalap LCR Honda, Alex Rins, menjadi yang paling lama absen di pentas MotoGP musim ini. Pembalap asal Spanyol itu absen sejak seri ketujuh, akhir Juni 2023. Rins mengalami patah tulang kaki kanan saat terlibat insiden tabrakan di sesi sprint race GP Italia di seri sebelumnya.

GP Indonesia pun menjadi kesempatan pertama buat Rins untuk bisa kembali ke gelaran MotoGP setelah absen panjang dari cedera. Selain Rins, kabar positif juga diterima Enea Bastianini. Pembalap Ducati Lenovo itu mengalami dua kali cedera pada musim ini.

Bastianini mengalami cedera bahu usai terjatuh di seri pembuka, GP Portugal. Pembalap asal Italia itu baru benar-benar pulih dan bisa kembali mengaspal di seri keenam. Namun, Bastianini kembali mengalami cedera di seri ke-11 di GP Catalunya. Bastianini mengalami cedera engkel dan patah pergelangan tangan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement