REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Gelandang tengah Kalvin Phillips mengirimkan pesan kepada Pep Guardiola dengan maksud meminta menit bermain lebih banyak di skuad Manchester City.
Pernyataan itu disampaikan Phillips usai membawa timnas Inggris menang 3-1 atas Italia pada lanjutan Kualifikasi Euro 2024 di Stadion Wembley, London, dini hari tadi.
Phillips sendiri tampil sejak menit awal hingga menit ke-70 dalam skuad besutan Gareth Southgate.
"Ini mungkin karena kurangnya menit bermain di level klub dan meninggalkan permainan yang ceroboh," kata Phillips kepada Channel 4 disadur Manchester Evening, Rabu (18/10/2023).
Phillips sejatinya tampil tak begitu cemerlang. Ia nyaris mendapatkan kartu merah karena melakukan pelanggaran keras dua kali. Beruntung hal itu tak terjadi.
Pelatih Southgate akhirnya memutuskan merotasi Phillips dengan Jordan Henderson pada menit ke-70.
Mengacu pada penampilannya tersebur Pihllips mengeklaim, kurangnya menit bermain bareng Manchester City jadi sesuatu hal yang utama. Ia pun harus membuat keputusan tentang nasibnya.
"Sebagai pemain sepak bola, Anda ingin bermain, dan itu sama dengan saya - saya ingin bermain sebanyak mungkin. Saya belum pernah melakukan hal itu selama satu setengah tahun terakhir, dan itu adalah sesuatu Aku ingin," sambung dia.
Kurangnya menit bermain di level klub terlihat jelas, dengan sang gelandang tampak kehilangan kecepatan. Pun, juga kerap kehilangan bola dan melakukan tekel sembrono di awal pertandingan.
Phillips pindah ke City dari Leeda United pada musim panas 2022. Tetapi, ia hanya diberikan kepercayaan bermain sebanyak 26 kali termasuk lima laga pada musim 2023/2024.
Tidak diketahui alasan Guardiola lebih sering membangku cadangkan Phillips. Namun, Southgate tetap memiliki harapan dan percaya kepada pemain berusia 27 tahun.
"Mudah-mudahan kesempatan saya datang, tapi jika tidak maka saya harus mengambil keputusan lain."