Selasa 31 Oct 2023 21:24 WIB

Messi Sebut Memenangkan Trofi Ballon d'Or Kali Ini, Jauh Lebih Spesial, Mengapa?

Pesona Messi tak pudar meski meninggalkan gemerlap sepak bola Eropa.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Endro Yuwanto
Bintang Inter Miami dan Argentina, Lionel Messi, kembali memenangkan trofi Ballon d'Or untuk kedelapan kalinya, Selasa (31/10/2023) pagi WIB.
Foto: AP Photo/Michel Euler
Bintang Inter Miami dan Argentina, Lionel Messi, kembali memenangkan trofi Ballon d'Or untuk kedelapan kalinya, Selasa (31/10/2023) pagi WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Lionel Messi bereaksi setelah meraih trofi Ballon d'Or 2023. Sudah delapan kali Messi mendapatkan gelar individu paling bergengsi tersebut.

Menurutnya, ini mimpi yang menjadi kenyataan. La Pulga berjasa mengantarkan tim nasional Argentina meraih trofi Piala Dunia 2022. Itu dasar terkuat yang membuat sang bintang kembali ke singgasana.

Baca Juga

"Yang terakhir (Ballon d'Or ketujuh), saya memenangkan karena kami meraih trofi Copa America (2021), tapi yang ini jauh lebih spesial karena diraih setelah kami menjuarai Piala Dunia," kata Messi kepada awak media setelah acara yang berlangsung, dikutip dari thenationalnews.com, Selasa (31/10/2023).

Ia menilai semua pesepak bola ingin mendapatkan trofi Ballon d'Or. Ia memiliki keistimewaan. Berkali-kali legenda hidup Barcelona ini memenangkannya.

Messi mulai meninggalkan Cristiano Ronaldo. CR7 mengoleksi lima gelar individu tersebut. Setelahnya ada Michel Platini, Johan Cryuff, dan Marco van Basten yang mendapatkan tiga trofi.

Kali ini La Pulga bersaing dengan sejumlah nama berkelas. Ia unggul atas Erling Haaland di urutan kedua. Kemudian Kylian Mbappe di tempat ketiga. Berikutnya Kevin de Bruyne.

Sebelumnya, Messi juga dinobatkan sebagai pemain terbaik Piala Dunia 2022. Lengkap sudah kejayaannya di Qatar. Timnya keluar sebagai kampiun, dan ia bahkan nyaris menjadi pencetak gol terbanyak.

"Malam ini saya bersenang-senang. Ini kesenangan yang tidak akan pernah hilang dari saya. Saya berharap bisa menikmatinya selama bertahun-tahun ke depan," ujar mantan bintang Paris Saint-Germain (PSG) itu, setelah final di Doha.

Kini Messi telah meninggalkan gemerlap sepak bola Eropa. Namun pesonanya tak pernah pudar. Ia menuju Amerika Serikat, memperkuat Inter Miami.

Usia sang penyerang sudah menyentuh angka 36. Namun, ia belum menunjukkan tanda-tanda bakal pensiun. Ia antusias menatap turnamen Copa America 2024 di Amerika Serikat.

Messi juga masih memperkuat La Albiceleste pada Kualifikasi Piala Dunia 2026. Itu artinya, ia tetap berpotensi mentas di turnamen empat tahunan tersebut, pada edisi berikutnya.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement