Selasa 21 Nov 2023 17:16 WIB

Pelatih Armenia Sebut Kroasia Sebagai Salah Satu Tim Terbaik di Dunia

Kroasia butuh mengalahkan Armenia untuk menyegel tiket ke babak 16 besar Euro 2024,

Rep: Reja Irfa WIdodo/ Red: Israr Itah
Pelatih Armenia Oleksandr Petrakov
Foto: EPA-EFE/SASCHA STEINBACH
Pelatih Armenia Oleksandr Petrakov

REPUBLIKA.CO.ID, ZAGREB -- Pelatih Armenia Oleksandr Petrakov menegaskan tekad anak-anak asuhnya untuk bisa menyulitkan Kroasia dalam laga pamungkas penyisihan Grup D Kualifikasi Euro 2024, Rabu (22/11/2023) dini hari WIB. Armenia tidak hanya mau menjadi lumbung gol Kroasia dalam laga di Stadion Maksimir, Zagreb, tersebut.

Tim berjuluk Havakakan itu sudah dipastikan gagal tampil di Euro 2024. Berada di peringkat keempat, Armenia hanya mengumpulkan delapan poin dari tujuh laga. Armenia pun terpaut lima poin dari Kroasia, yang duduk di peringkat kedua klasemen sementara Grup D.

Baca Juga

Armenia memiliki kesempatan untuk finis ketiga di klasemen akhir Grup D. Namun, selain harus bisa mengalahkan Kroasia, Henrikh Mkhitaryan dan kawan-kawan berharap Wales menelan kekalahan dari Turki di laga lainnya. Wales, yang duduk di peringkat ketiga, terpisah tiga poin dari Armenia.

Meski Armenia sudah dipastikan gagal lolos ke putaran final Euro 2024, Petrakov pun menyebut, anak-anak asuhnya masih memiliki motivasi tinggi dalam menatap laga kontra Kroasia. Selain kemungkinan finis di posisi ketiga, tim peringkat ke-95 dunia itu juga memiliki kesempatan untuk menghadapi peringkat ketiga Piala Dunia 2022 tersebut.

Kesempatan ini, kata Petrakov, justru menjadi motivasi tersendiri buat anak-anak asuhnya saat menghadapi Kroasia. Pelatih asal Ukraina itu pun tidak ragu menyebut, Vatreni, julukan Kroasia, sebagai salah satu tim terbaik di dunia pada saat ini.

"Saya mengharapkan laga dan perlawanan yang sengit. Tentu saja, kami masih memiliki motivasi. Aneh rasanya apabila kami tidak memiliki motivasi saat menghadapi salah satu tim terbaik di dunia. Kami akan tetap berusaha memberikan yang terbaik dan menyulitkan mereka," kata Petrakov seperti dikutip Sportnet, Selasa (21/11/2023).

Namun, Petrakov mengungkapkan ada peluang buat sejumlah pemain andalan Armenia absen di laga ini. Faktor kekelahan, terutama pasca melakoni laga berat kontra Wales, akhir pekan lalu, dapat menjadi penyebab absennya sejumlah pemain utama Armenia di laga ini. Petrakov kini berharap mendapatkan kabar bagus terkait proses pemulihan kondisi para penggawa Armenia.

"Kami akan menentukan starting line-up setelah sesi latihan terakhir. Kami melakoni laga berat saat ditahan imbang Wales, 1-1. Jadi, kami masih harus melihat kondisi sejumlah pemain. Dari situ, saya akan memutuskan apakah akan melakukan perubahan di tim inti," tutur Petrakov.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement