Senin 08 Jan 2024 18:11 WIB

Masuki Musim Ke-21 Berlaga di IBL, Gairah Basket Kelly tak Pernah Menyurut

Kelly berharap bisa bermain basket profesional selama mungkin.

Rep: Fitriyanto/ Red: Israr Itah
Pebasket Amartha Hangtuah Jakarta Kelly Purwanto (kanan).
Foto: ANTARA/Aditya Pradana Putra
Pebasket Amartha Hangtuah Jakarta Kelly Purwanto (kanan).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- IBL musim 2024 akan dimulai pada Sabtu 13 Januari. Ini akan menjadi musim ke-21 bagi Kelly Purwanto berlaga di kompetisi tertinggi Tanah Air. Point guard Amartha Hangtuah itu sempat merasakan kompetisi Kobatama, IBL, NBL, dan kini kembali menjadi IBL.

Meski akan berstatus pemain tertua di kompetisi IBL, gairah Kelly terhadap basket tak pernah menyurut. Ia mengeklaim "api" dalam dadanya tetap berkobar sama seperti pertama kali merasakan pengalaman berlaga di kompetisi basket profesional Tanah Air.

Baca Juga

"Kalau itu (gairah basket) itu nggak usah dijaga, passion saya basket banget. Selama saya masih bisa bermain, maunya main terus. Sampai saya bikin akademi basket itu juga karena kecintaan saya kepada basket. Selain bermain saat latihan dan pertandingan bersama klub, di Kelly Academy saya juga ikut bermain karena saya senang bermain basket. Semoga saya bisa terus bermain basket," kata Kelly di sela acara penandatanganan kerja sama Amartha Hangtuah dengan Pertamina Gas Negara di Jakarta, Senin (8/1/2024).

Kelly yang musim ini memasuki tahun ke-21 di liga basket tertinggi di tanah air mengaku persiapan dirinya mengarungi IBL musim 2024 sudah cukup bagus. Apalagi Amartha Hangtuah pada musim ini akan menggunakan jasa pelatih fisik Paulus Pesurnay. Kelly merasa nyaman ditangani sosok senior di dunia kepelatihan fisik Tanah Air ini.

"Buat saya pribadi om Paulus sangat membantu fisik saya. Mudah-mudahan fisik saya makin baik saat kompetisi nanti," kata Kelly.

Sejumlah regulasi baru diterapkan pada IBL musim ini. Di antaranya peningkatan jumlah pemain asing, salary cap serta sistem home and away sejak babak reguler.

Untuk pemain asing setiap klub boleh memiliki tiga pemain, serta dua pemain asing boleh dimainkan secara bersamaan di lapangan. Klub juga boleh memiliki pemain naturalisasi dan pemain keturunan berdarah Indonesia atau heritage.

Kelly menilai peran pemain asing bakal lebih signifikan terhadap kesuksesan sebuah tim. Namun dia juga berharap pemain lokal dapat belajar dari kehadiran pemain asing.

"Musim ini akan banyak bergantung sama pemain asing. Namun pemain lokalnya harus step up. Belajar dari kehadiran pemain asing," ujar Kelly.

Sisi positif yang dinanti Kelly pada musim ini adalah penerapan format home and away. Sebagai pemain, format ini dinilainya tak membuat pemain terlalu letih. 

"Misalnya kita pekan ini main cuma sekali. Ya kita rest lagi pekan depan baru main lagi. Jadi ya mungkin capeknya di perjalanan. Untuk istirahatnya game ke gamenya lebih banyak pastinya. Untuk saya yang sekarang sudah berkeluarga, format ini buat saya nggak perlu meninggalkan rumah lama-lama. Main cuma sehari, bawaan juga nggak terlalu banyak. Keluar kota kita main cuma sekali, habis itu pulang," ujar Kelly. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement