Rabu 10 Jan 2024 13:33 WIB

Badan Tenis Dunia Keluarkan Aturan Baru Terkait Jadwal Pertandingan, Atlet Diuntungkan

Kedua badan tersebut juga mengumumkan tinjauan strategis terhadap bola tenis.

 Rafael Nadal dari Spanyol memberi isyarat saat konferensi pers menyusul kekalahannya pada putaran kedua dari Mackenzie McDonald dari AS, di kejuaraan tenis Australia Terbuka di Melbourne, Australia, Rabu, 18 Januari 2023.
Foto: AP/Mark Baker
Rafael Nadal dari Spanyol memberi isyarat saat konferensi pers menyusul kekalahannya pada putaran kedua dari Mackenzie McDonald dari AS, di kejuaraan tenis Australia Terbuka di Melbourne, Australia, Rabu, 18 Januari 2023.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA  -- ATP dan WTA, dua badan yang masing-masing menjalankan tur tenis profesional putra dan putri, mengumumkan peraturan baru terkait jadwal pertandingan

Turnamen tenis sering kali berlangsung hingga larut malam, bahkan dini hari, yang menjadi momok bagi para petenis.

Baca Juga

ATP dan WTA mengatakan bahwa pertandingan tur mereka sekarang tidak akan dimulai setelah pukul 23.00, sementara pertandingan yang tidak dapat dimulai di lapangan sebelum pukul 22.30 akan dipindahkan ke lapangan alternatif dan sesi malam akan dimulai paling lambat pukul 19.30.

Peraturan baru tersebut dibuat, menurut ATP dan WTA, menyusul adanya peningkatan rata-rata durasi pertandingan di tur.

"Jumlah penyelesaian pertandingan yang terlambat (didefinisikan sebagai pertandingan yang diselesaikan setelah tengah malam) telah meningkat pesat dalam beberapa tahun terakhir, berdampak negatif pada pemain dan penggemar," ujar ATP dan WTA dalam pernyataan bersama, dikutip dari AFP, Rabu (10/1/2024). 

Namun, peraturan baru tersebut akan diberlakukan hanya untuk turnamen di sirkuit tur, yang tidak mencakup empat Grand Slam, turnamen tenis profesional paling terkenal di dunia, yakni Australian Open, French Open, Wimbledon, dan US Open.

Kedua badan tersebut juga mengumumkan tinjauan strategis terhadap bola tenis dengan tujuan menghilangkan potensi ketidakkonsistenan bola yang digunakan pekan demi pekan.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement