Senin 04 Mar 2024 22:29 WIB

Domenico Berardi Absen Bela Italia di Euro 2024, Jalani Operasi Robek Tendon Achilles

Domenico Berardi kembali cedera setelah sebelumnya menjalani operasi meniskus.

Pemain timnas Italia Domenico Berardi
Foto: EPA-EFE/CLAUDIO GIOVANNINI
Pemain timnas Italia Domenico Berardi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pemain sayap Sassuolo Domenico Berardi akan menjalani operasi setelah mengalami robekan total pada tendon Achilles di kaki kanannya. Kabar buruk ini disampaikan klub Serie A itu pada Senin (4/3/2024).

Cedera Berardi tak hanya mempengaruhi Sassuolo, melainkan juga timnas Italia. Ia kini bisa absen pada sisa musim ini dan Euro 2024.

Baca Juga

Berardi mengalami cedera saat Sassuolo kalah 1-0 dari Hellas Verona pada Ahad (3/3/2024). Padahal pemain berusia 29 tahun itu baru saja kembali dari operasi meniskus yang membuatnya absen dalam enam pertandingan sebelumnya.

"Pemeriksaan instrumental yang dilakukan pada Domenico Berardi menunjukkan adanya robekan total pada tendon Achilles di kaki kanannya," kata Sassuolo dalam sebuah pernyataan, menambahkan bahwa ia akan menjalani operasi pada Selasa (5/3/3024).

Berardi telah mencetak delapan gol dalam 28 penampilan untuk Italia. Ia masuk sebagai pemain pengganti di final Euro 2020 melawan Inggris. Berardi menjadi eksekutor pertama dalam kemenangan Italia lewat adu penalti hingga berhasil mengangkat trofi.

Pelatih Italia Luciano Spalletti kini mungkin harus bersiap tanpa sang pemain sayap untuk Euro tahun ini di Jerman. 

Cederanya juga menjadi kabar buruk bagi tim Sassuolo yang sedang berjuang melawan degradasi. Sassuolo berada di peringkat kedua dari bawah setelah hanya meraih satu poin dari delapan pertandingan terakhir.

sumber : Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement