Selasa 09 Apr 2024 19:43 WIB

Jadwal dan Prediksi Starting XI Arsenal Vs Bayern Munchen di Liga Champions

Arsenal akan menjamu Munchen pada leg pertama perempat final Liga Champions.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Israr Itah
Penyerang Bayern Munchen Harry Kane (Kiri) akan menjadi tumpuan timnya untuk menjebol gawang Arsenal di Liga Champions.
Foto: AP Photo/Matthias Schrader
Penyerang Bayern Munchen Harry Kane (Kiri) akan menjadi tumpuan timnya untuk menjebol gawang Arsenal di Liga Champions.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Dini hari nanti, Arsenal akan berhadapan dengan Bayern Munchen pada leg pertama perempat final Liga Champions musim 2023/24. The Gunners menjamu Munchen di Stadion Emirates, London, Rabu (10/4/2024) pukul 02.00 WIB.

Arsenal di atas angin. Biasanya wakil Inggris itu berstatus underdog ketika berjumpa tim besar Eropa lainnya seperti Munchen. Kali ini sedikit berbeda.

Baca Juga

Armada gudang peluru sedang bagus-bagusnya. Skuad polesan Mikel Arteta tak terkalahkan dalam tujuh pertandingan terakhir. Sebanyak enam di antaranya, berhasil dimenangkan.

Martin Odegaard dan rekan-rekan menguasai singgasana klasemen sementara Liga Primer. Sebuah modal berharga jelang pertempuran di Eropa. Lalu Arsenal mentas di rumah sendiri, sementara Munchen tak didukung satu pun suporternya untuk laga ini karena hukuman UEFA.

Raksasa Jerman itu agak sempoyongan. FC Bayern mengalami kekalahan dalam dua pertandingan terakhir. Itu membuat Die Roten hampir pasti gagal mempertahankan gelar juara Bundesliga yang akan direbut Bayer Leverkusen. Kini mereka harus berhadapan dengan elite Inggris.

Beberapa fakta tersebut membuat pemilik Stadion Emirates diprediksi berjaya pada laga di depan mata. 

Karena itu, letajaman Harry Kane sangat dibutuhkan kubu tamu. Saat masih membela Tottenham Hotspur, Kane sudah 14 kali mengoyak jala Arsenal di 19 pertandingan. Kini ia kembali ke arena yang bertahun-tahun memusuhinya. 

Berdasarkan catatan whoscored, berikut prediksi susunan pemain utama kedua tim.

Dari Arsenal, Mikel Arteta akan menggunakan formasi 4-3-3. Arteta menurunkan David Raya di bawah mistar gawang. 

Di depan sang kiper berdiri empat bek sejajar. Takehiro Tomiyasu di kiri, Ben White di kanan, serta duet Gabriel Magalhaes - William Saliba mengisi pos palang pintu.

Menuju ke sektor gelandang, tiga nama bercokol di sana. Di kiri ada Declan Rice, di tengah ada Jorginho, lalu Martin Odegaard di kanan.

Terakhir di lini serang. Gabriel Martinelli di kiri, Bukayo Saka di kanan. Kemudian Kai Havertz bertugas sebagai ujung tombak.

Beralih ke Munchen, Thomas Tuchel memakai formasi 4-2-3-1. Tuchel menurunkan Manuel Neuer di bawah mistar gawang.

Di depan Neuer berdiri empat bek sejajar. Alphonso Davies di kiri, Joshua Kimmich di kanan, dan duet Eric Dier - Matthijs de Ligt mengisi pos palang pintu.

Berlanjut ke sektor gelandang bertahan, dua nama bercokol di sana. Konrad Laimer berada di kiri dan Leon Goretzka di kanan.

Kingsley Coman menyusur area sayap kiri. Leroy Sane bergerak di sayap kanan. Jamal Musiala mengisi posisi nomor 10. Harry Kane berperan sebagai ujung tombak.

Prediksi Starting XI Arsenal vs Munchen

Arsenal: Raya, Tomiyasu, White, Magalhaes, Saliba, Rice, Jorginho, Odegaard, Martinelli, Saka, Havertz

Pelatih: Mikel Arteta

Bayern Munchen: Neuer, Davies, Kimmich, Dier, De Ligt, Laimer, Goretzka, Coman, Sane, Musiala, Kane

Pelatih: Thomas Tuchel

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement