Rabu 28 Apr 2010 06:15 WIB

Empat Kota Tuan Rumah 16 Besar Piala Indonesia

PT Liga Indonesia
Foto: antara
PT Liga Indonesia

JAKARTA--PT Liga Indonesia menetapkan empat kota tuan rumah babak 16 besar Piala Indonesia (PI) 2010. Keempat kota itu adalah Palembang, Bandung, Malang, dan Jayapura.

CEO PT Liga Indonesia, Joko Driyono, mengatakan, penentuan empat kota tuan rumah ini dengan berbagai pertimbangan kesiapan kota-kota tersebut sebagai tuan rumah. Menurut Joko, verifikasi yang akan dilakukan di antaranya adalah kelayakan infrastruktur meliputi stadion dan pendukungnya, kesiapan panitia pelaksana, serta animo masyarakat dalam menonton sepak bola, serta termasuk izin pertandingan.

Babak 16 Besar Piala Indonesia ini sendiri akan dilaksanakan mulai 7 Hingga 13 Mei. "Drawing babak 16 besar Piala Indonesia akan dilaksanakan pada Rabu di televisi RCTI," ujar Joko, Selasa (27/4).

Joko menyatakan, untuk empat klub Divisi Utama yang lolos babak 16 Besar Piala Indonesia ini akan disebar.

"Maka setiap grup akan masuk satu klub Divisi Utama. Untuk Persik Kediri, Persija, Persebaya, dan Samarinda sebagai seeded kedua akan disebar. Selain itu, sisanya akan dibagi," katanya.

Setelah kota tuan rumah ditetapkan, tahapan selanjutnya akan dilakukan drawing bagi 16 klub yang telah lolos ke putaran kedua Piala Indonesia 2010. Sesuai dengan rencana, babak 16 besar akan terbagi atas empat grup. Drawing sendiri akan dilaksanakan di Stasiun televisi RCTI, sebagai media partner Piala Indonesia pada Rabu (28/4).

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
2 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 10 6 3 1 9 4 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 Persija Persija 10 5 3 2 15 6 18
sumber : antaranews.com
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement