Sabtu 04 Aug 2012 22:14 WIB

Hore... Bonus Juara Sriwijaya FC Sudah Cair

Rep: Maspril Aries/ Red: Karta Raharja Ucu
  Pemain dan manajemen Sriwijaya FC melakukan perayaan sebagai juara ISL di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang.
Foto: (Feny Selly/Antara)
Pemain dan manajemen Sriwijaya FC melakukan perayaan sebagai juara ISL di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang.

REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG -- Sriwijaya FC sumringah saat bonus dan hadiah uang tunai sebagai juara Indonesia Super League (ISL) musim 2011/2012, sudah cair. Direktur Keuangan PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM), perusahaan yang mengelola Sriwijaya FC, Augie Bunyamin mengatakan, pihaknya sudah menerima hadiah tersebut.

“Manajemen sudah menerima hadiah bonus sebagai juara ISL sebesar dua miliar rupiah dari PT Liga Indonesia. Uang tersebut langsung ditransfer ke rekening klub,” kata Augie, Sabtu (4/8).

Selain bonus, PT Liga Indonesia juga berencana memberikan tambahan bonus sebesar Rp 500 juta untuk Sriwijaya FC bertanding di Liga Champion Asia. “Bonus untuk bertanding di LCA belum diberikan sebelum ada keputusan pasti PSSI yang mewakili Indonesia,” ujarnya.

Augie menjelaskan, dari total bonus sebesar dua miliar rupiah tersebut tidak seluruhnya diterima klub berjuluk Laskar Wong Kito tersebut. “Bonus tersebut dipotong kewajiban pajak yaitu pajak penghasilan atau PPh-21 sebesar 15 persen. Jadi setelah dikurangi dengan pajak bonus yang diterima sebesar Rp 1,7 miliar,” terang dia.

Setelah bonus diterima, kata Augie, manajemen langsung mendistribusikannya kepada para pemain dengan pembagian 60 persen kepada pemain dan sisanya 40 persen akan masuk kas keuangan manajemen. “Setelah kami hitung, total bonus yang akan diterima pemain sebesar Rp 1,02 miliar dan sisanya Rp 680 juta akan masuk dalam kas Sriwijaya FC untuk persiapan menghadapi kompetisi musim depan. Uang bonus langsung dibagikan melalui rekening masing-masing pemain,” papar Augie menjelaskan.

Mengenai nilai nominal yang diterima pemain manajemen menghitung dari kontribusi mereka terhadap Sriwijaya FC. Sehingga meraih gelar ISL 2011/2012 ini. “Berapa besar bonus yang diterima seorang pemain manajemen akan berkonsultasi,” terang Angie.

Selain bonus bagi tim Sriwijaya, manajemen Sriwijaya FC juga sudah menerima bonus pemain terbaik ISL 2011/2012 untuk Keith Kayamba Gumbs sebesar seratus juta rupiah. Bonus sebesar Rp 100 juta tersebut, kata Augie Bunyamin, sesuai dengan pesan Gumbs sebelum berangkat ke Australia tempat istrinya tinggal, akan dibagikan kepada seluruh rekan-rekannya di Sriwijaya FC.

“Ini merupakan niat baik dan inisiatif Gumbs. Ia mengungkapkan, gelar pemain terbaik musim ini yang diterimanya tidak terlepas dari kontribusi rekan-rekannya di lapangan. Dan Gumbs ingin berbagi keberhasilan ini bersama para para pemain Sriwijaya FC,” papar Augie.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 7 5 2 0 7 5 17
2 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 7 4 3 0 10 7 15
3 Bali United Bali United 7 4 2 1 12 6 14
4 Persib Bandung Persib Bandung 7 3 4 0 13 6 13
5 PSM Makassar PSM Makassar 7 3 3 1 9 5 12
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement