Ahad 11 Nov 2012 21:31 WIB

Ribery: Bayern Lebih Penting Ketimbang Prancis

Rep: Adi Wicaksono/ Red: Yudha Manggala P Putra
Franck Ribery, winger timnas Prancis, meluapkan emosi kegembiraannya usai mencetak gol dalam laga uji coba lawan Serbia di Reims, Prancis, Kamis (31/5).
Foto: AP/Thibault Camus
Franck Ribery, winger timnas Prancis, meluapkan emosi kegembiraannya usai mencetak gol dalam laga uji coba lawan Serbia di Reims, Prancis, Kamis (31/5).

REPUBLIKA.CO.ID, MUNICH -- Membela tim nasional merupakan sebuah kebanggaan dan penghargaan tersendiri bagi kebanyakan pesepakbola. Tapi, lain cerita dengan Frack Ribery. Bagi penyerang sayap Bayern Munich ini, membela klub lebih penting daripada tim nasional.

"Saya sangat bahagia di sini (Bayern). Klub ini lebih penting bagi saya daripada tim nasional," kata pemain asal Prancis ini kepada Bild, Ahad (11/10).

Ribery kerap diterpa rumor kepindahan ke sejumlah klub raksasa Eropa, terutama Real Madrid. Namun, ia menampik dirinya ingin hengkang dari Allianz Arena.

"Saya sudah di Bayern selama enam tahun. Saya masih menikmati, karena bermain di sini selalu menyenangkan," imbuh pemain 29 tahun ini.

Pernyataan Ribery ini agaknya terkait isu ketidakharmonisan yang terus merundung timnas Prancis usai ditinggal sang maestro Zinedine Zidane beberapa tahun lalu.

Ribery sendiri masih menjadi andalan pelatih Didier Deschamp dalam laga persahabatan kontra Italia tengah pekan ini. 

sumber : Bild
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement