Ahad 27 Jan 2013 04:44 WIB

Vilanova: Melatih Madrid, 1 dari 3 Hal yang Saya Hindari

Pelatih Barcelona, Tito Vilanova
Foto: AP Photo/Manu Fernandez
Pelatih Barcelona, Tito Vilanova

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Pelatih Barcelona, Tito Vilanova membuat pernyataan yang tidak enak didengar telinga fans Real Madrid. Vilanova mengatakan melatih Los Blancos adalah satu dari tiga hal yang ia hindari di dunia sepak bola.

"Menjadi pelatih Real Madrid adalah satu dari tiga hal yang saya hindari di dunia sepak bola," kata Vilanova seperti dilansir Goal, Sabtu (26/1).

Dua hal lainnya yang tidak akan pernah Vilanova lakoni di dunia sepak bola adalah mengacaukan pertandingan dan mempromosikan doping.

Vilanova kini menjabat sebagai pelatih Barcelona usai kepergian Pep Guardiola. Sejak 2007, Vilanova yang bernama asli Francesc "Tito" Vilanova i Bayó merupakan tangan kanan Guardiola.

Vilanova merupakan mantan pemain Barcelona lulusan kelas 1984 dengan skill sebagai pemain tengah. Kualifikasi yang serupa dengan Guardiola.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement