Rabu 28 May 2014 09:38 WIB

Arema Siap Maksimalkan Sisa Pertandingan

Pemain Arema Indonesia melakukan latihan jelang pertandingan. (ilustrasi)
Foto: Antara/Ari Bowo Sucipto
Pemain Arema Indonesia melakukan latihan jelang pertandingan. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, MALANG -- Pelatih Arema Cronus Indonesia Malang, Jawa Timur, Suharno, menyatakan siap memaksimalkan sisa pertandingan pada putaran kedua Liga Super Indonesia (LSI) 2014, demi mempertahankan posisi di puncak klasemen. 

Ia tidak menepis langkah untuk mencapai itu tidak mudah. Apalagi Singo Edan harus berasing ketat dengan tim-tim papan atas maupun bawah bawah yang terus berbenah untuk mengatrol posisi klasemennya.

"Oleh karena itu, kita akan melakukan perbaikan dan pembenahan di segala aspek, baik mental bertanding pemain, strategi, taktik dan teknik maupun komposisi pemain yang bakal diturunkan sebagai 'starting eleven'," kata Suharno di Malang, Rabu (28/5).

Pada putaran kedua, Arema masih menyisakan tujuh kali bertanding, lima pertandingan di luar kandang dan dua pertandingan di kandang, yakni menjamu Persita Tangerang (18/8) dan Sriwijaya FC (23/8).

Sementara lima pertandingan luar kandang, Arema bakal meladeni PBR (31/5), Persegres Gresik United (5/6), Barito Putra (9/8), Persik Kediri (26/8), dan Persijap Jepara (31/8). Kompetisi juga bakal jeda cukup panjang, yakni sekitar dua bulan karena ada perhelatan Piala Dunia dan Bulan Ramadhan hingga Lebaran.

Suahrno mengakui calon lawan mereka bisa saja membuat kejutan dan akan menyulitkan tim-tim papan atas untuk meraih poin di kandang mereka, termasuk Arema.

Namun demikian, tegasnya, Arema tidak gentar dengan grafik dan performa bagus yang ditunjukkan sejumlah tim, khususnya calon lawan Arema pada putaran kedua tersebut, baik di kandang maupun luar kandang.

"Kita akan memaksimalkan sisa pertandingan pada putaran kedua ini agar tetap bisa mempertahankan posisi puncak klasemen dan menjadi juara LSI 2014," kata dia.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement