Senin 13 Oct 2014 09:06 WIB

Pelatih Persela Akui Timnya Berat Lolos ke Semifinal ISL

Logo Liga Super Indonesia
Logo Liga Super Indonesia

REPUBLIKA.CO.ID, Pelatih Persela Lamongan, Eduard Tjong mengakui peluang timnya melaju ke semifinal Indonesia Super League (ISL) 2014 semakin berat setelah takluk 2-4 dari Semen Padang (SP), Ahad (12/10). Persela baru mengumpulkan nilai satu dari tiga laga di Grup 1.

Walau demikian, ia bertekad akan memaksimalkan tiga laga sisa, baik itu pertandingan tandang maupun kandang. "Kami akan terus berjuang. Kami punya pemain muda yang akan kami turunkan untuk menambah pengalaman bertanding," kata dia seperti dikutip laman Liga Indonesia, Ahad (12/10).

Menyinggung tentang jalannya permainan pada pertandingan itu, Edu mengatakan, timnya sudah  bermain maksimal. Organisasi permainan juga berjalan dengan baik.

Namun SP yang bermain di kandang sendiri bermain dengan bagus dan mengekploitasi lini belakang timnya."SP mampu menjalankan strategi pelatihnya dengan baik," katanya.

Ia juga mengakui, kecepatan pemain SPterutama pada sektor sayap sangat menyulitkan timnya dalam mengembangkan permainan.

"Tekanan yang dilakukan SPFC mampu merusak konsentrasi tim mereka pantas menang dalam pertandingan ini," kata Edu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement