Rabu 08 Apr 2015 05:30 WIB

Afrika Dukung Sepp Blatter Jadi Presiden FIFA

Rep: Melisa Riska Putri/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Sepp Blatter
Foto: EPA/Steffen Schmidt
Sepp Blatter

REPUBLIKA.CO.ID, KAIRO -- Peluang Sepp Blatter kembali menduduki kursi kepemimpinan di Federasi Sepak bola Dunia (FIFA) tampaknya kian nyata. Sebab, ketua sepak bola Afrika mengatakan bila seliruh federasi di benua tersebut mendukung Blatter.

Hal itu diutaran pada Kongres Federasi Sepak Bola Afrika (CAF) di Kairo, Selasa (7/4) waktu setempat. Sekjen Nicholas Musonye dan presiden Issa Hayatou mengatakan bila Blatter dapat mengandalkan 54 suara dari Afrika.

"Afrika nyaman memiliki Anda, Afrika tetap bersama Anda," kata Hayatou dikutip dari Sky Sports, Selasa (7/4).

Sejauh ini, Blatter telah memiliki 46 suara dari federasi sepak bola di Asia. Ia hanya perlu 105 suara untuk mengamankan masa jabatan kelimanya sebagai presiden FIFA.

Pria berusia 79 tahun tersebut tengah bersaing dengan wakilnya sendiri, Pangeran Ali bin al-Hussein dari Yordania, kepala federasi sepak bola Belanda (FA) Michael van Praag dan mantan pemain timnas Portugal Luis Vigo.

Sebanyak 209 negara anggota FIFA akan memilih presiden baru di Zurich pada 29 Mei mendatang. Beruntung, Afrika menjadi jumlah suara terbesar dari enam benua yang ada. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement