REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Mantan pelatih Manchester United, Sir Alex Ferguson mengungkapkan ia pernah ingin mendatangkan striker kontroversial Italia, Mario Balotelli. Ferguson ingin mendatangkan Balotelli sebelum akhirnya masuk ke Manchester City pada 2010 lalu.
"Pada tahun 2010 saya memiliki ide untuk mendatangkan Mario Balotelli, dia permain berbakat tapi kontroversial," tulis Ferguson dalam buku barunya bertajuk Leading seperti dikutip dari laman Dailymail, Selasa (22/9).
Ketika Ferguson masih mengemban tugas di Old Trafford dirinya begitu tertarik dengan kemampuan Balotelli semasa bermain dengan Inter Milan. Legenda hidup Manchester United itu ingin melampaui City untuk mendapatkan Balotelli, namun gagal setelah Ferguson mengetahui lebih lanjut mengenai kehidupan pribadi striker berusia 25 tahun ini.
"Saya melakukan pekerjaan untuk mengetahui banyak tentangnya, saya melakukan kontak ke Italia beberapa kali, tapi umpan balik yang saya dapatkan itu akan mengambil risiko yang besar," ujar pria berkaca mata tersebut.
Balotelli bergabung dengan City pada Agustus 2010 lalu. Super Mario membantu the Citizens untuk mengalahkan United pada semifinal Piala FA. Kemudian ia meraih penghargaan Man of Match di final melawan Stoke City.
Saat yang paling terkenal adalah penalti di Old Trafford pada Oktober 2011, setelah mencetak gol Balotelli mengangkat jersey biru untuk mengungkapkan pesan di balik bajunya yang berbunyi Why Always Me?.