Jumat 08 Apr 2016 13:54 WIB

Sriwijaya FC Lepas Empat Pemain untuk ISC 2016

Rep: Maspril Aries/ Red: Israr Itah
Sriwijaya FC
Foto: Antara
Sriwijaya FC

REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG --- Sriwijaya FC menghadapi kompetisi Indonesia Soccer Championship (ISC) 2016 dengan wajah baru. Laskar Wong Kito akan ditangani pelatih baru yang menggantikan Beny Dollo. Selain itu ada sejumlah wajah baru.

Achmad Haris sekretaris tim Sriwijaya FC menjelaskan, setelah turnamen Piala Bhayangkara berakhir, manajemen Laskar Wong Kito melakukan evaluasi total terhadap pemain dan tim pelatih. Selain tidak memperpanjang kontrak pelatih Beny Dollo  juga ada pemain yang tidak akan diperpanjang kontraknya.

“Ada sekitar empat pemain yang kita lepas sebelum mengikuti kompetisi ISC 2016. Berarti akan ada atau tidak ada pemain baru sebagai pengganti. Keputusannya nanti akan ada pada pelatih dan manajemen tim,” kata Achmad Haris, Jumat (8/4), tanpa bersedia menyebut nama pemain tersebut.

Kontrak 25 pemain Sriwijaya FC yang ditandatangani pada Januari 2016 menjelang turnamen Piala Gubernur Kaltim menurut Achmad Haris baru akan berakhir 13 April 2016. 

“Sampai tanggal tersebut mereka masih terikat kontrak sebagai pemain Sriwijaya FC. Kalau ada pemberitaan yang menyatakan pemain Sriwijaya bergabung dengan klub lain, itu baru sebatas isu. Mungkin saja ada pembicaraan lisan antara pemain dengan klub yang berminat,” ujarnya.

Menurut Achmad Haris manajemen akan mengumumkan pemain Sriwijaya FC yang dipersiapkan untuk ISC baru dalam waktu satu atau du hari ke depan. 

Sementara itu dari rumor yang berkembang ada beberapa nama pemain Sriwijaya FC yang akan hengkang, seperti Bayu Gatra yang disebut hengkang ke Barito Putra dan Madura United. Kemudian pemain belakang Syaiful Indra Caya yang hijrah ke Arema Cronus. 

Menurut Achmad Haris manajemen Sriwijaya FC tidak terlalu mempermasalahkan jika Syaiful Indra hengkang. Sebab pada posisi tersebut,  klub yang bermarkas di stadion Gelora Sriwijaya ini memiliki stok pemain cukup.

Misalnya Thierry Gathuessi yang tidak diturunkan pada turnamen Piala Bhayangkara lalu. Juga ada Supardi dan pemain muda Zalnando.

Kemudian pemain tengah Asri Akbar juga sudah menyatakan secara terbuka di media tidak akan memperpanjang kontraknya di Sriwijaya FC dan memilih pulang kampung ke Makassar. Juga tersebar rumor, penjaga gawang Dian Agus Prasetyo yang juga termasuk dalam daftar pemain yang akan dilepas.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement