Selasa 07 Mar 2017 12:15 WIB

Antusias Sambut Madrid, San Paolo Buka Lima Jam Sebelum Kick-Off

Rep: Febrian Fachri/ Red: Israr Itah
Stadion San Paolo
Foto: EPA/Ciro Fusco
Stadion San Paolo

REPUBLIKA.CO.ID, NAPLES -- Wakil Italia SSC Napoli sudah tak sabar menantikan kedatangan raksasa Spanyol Real Madrid. I Partenopei akan bertarung dengan Los Blancos pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Rabu (8/3) dini hari WIB.

Napoli dalam kondisi tertinggal agregat 1-3. Untuk bisa membalikkan keadaan, tim asuhan Maurizio Sarri tersebut berharap dukungan maksimal dari fan di Stadion San Paolo nanti.

Dikutip dari Marca, Selasa (7/3), dikabarkan bahwa panitia di San Paolo pun siap memfaslitasi suporter yang hendak menghadirkan berbagai dekorasi. Stadion San Paolo sudah dibuka lima jam sebelum kick-off dimulai. Fan akan mulai meramaikan stadion untuk mempersiapkan dukungan yang apik buat Marek Hamsik dan kawan-kawan.

Fans Napoli ingin membalas aksi intimidasi yang dilakukan Madridistas terhadap pemain Napoli di Santiago Bernabeu tiga pekan lalu.

Kapasitas Stadion San Paolo diketahui 60 ribu orang. Tapi kemungkinan akan membeludak sampai 70 ribu karena juga akan banyak fan dari Spanyol datang ke Kota Napoli.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement