Ahad 02 Apr 2017 08:48 WIB

Schweinsteiger Cetak Gol pada Laga Debutnya di MLS

Rep: Agus Raharjo/ Red: Bilal Ramadhan
Bastian Schweinsteiger
Foto: AP Photo/Jon Super
Bastian Schweinsteiger

REPUBLIKA.CO.ID, CHICAGO — Mantan gelandang Manchester United, Bastian Schweinsteiger mencetak gol perdana pada laga debut di kompetisi MLS. Dilansir dari BBC Sport, Ahad (2/4), Schweinsteiger hanya butuh waktu 17 menit untuk membuktikan diri masih tangguh di lapangan hijau setelah disia-siakan United.

Pemain asal Jerman berhasil menuntaskan umpan silang yang dikirim David Accam untuk membuat timnya, Chicago Fire membuka keunggulan. Meskipun, akhirnya Chicago Fire hanya meraih hasil imbang 2-2 melawan Montreal Impact.

Pemain yang membawa Jerman menjuarai Piala Dunia 2014 itu hengkang ke Amerika Serikat dengan status bebas transfer dari Iblis Merah bulan lalu. Setelah kepergian Schweinsteiger, pelatih Manchester United, Jose Mourinho mengungkapkan permintaan maafnya atas perlakuannya pada gelandang berusia 32 selama berseragam United.

Schweinsteiger didatangkan oleh United dibawah kepelatihan Louis van Gaal dari Bayern Muenchen pada Juli 2015. Namun, sejak tim yang bermarkas di Old Trafford ditangani Mourinho, Schweinsteiger disingkirkan. Dia hanya berlatih sendiri atau bersama tim usia 23 tahun.

Dia baru kembali ke tim utama sebelum Liga Eropa melawan Fenerbahce November llau dan memainkan pertandingan terakhir sebagai pemain pengganti melawan Saint0Etienne di Liga Eropa pada 22 Februari kemarin.

Setelah hengkang ke MLS, Schweinsteiger bermain penuh selam 90 menit di laga debutnya. Setelah melawan Montreal Impact, mantan pemain Beyern dan United ini akan melakoni laga keduanya di kompetisi tertinggi Amerika Serikat melawan Columbus Crew.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement