REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pertandingan melawan Southampton menjadi momentum penting bagi pelatih Tottenham Hotspur Mauricio Pochettino di pengunjung tahun 2017. Spurs akan menjamu Southampton pada Selasa (26/12) malam WIB.
Bagi Pochettino, kemenangan akan membawa timnya meraih posisi keempat dalam klasemen Liga Primer Inggris. Saat ini Spurs berada di posisi kelima klasemen. Spurs baru saja meraih kemenangan gemilang tiga gol tanpa balas saat bertamu ke kandang Burnley pada pekan lalu.
Sementara, Southampton saat ini berada di posisi ke-13 klasemen Liga Primer dan belum meraih kemenangan dalam enam pertandingan terakhir.
"Tentu saja, kami akan memainkan pertandingan yang sulit dan kami perlu mempertahankan momentum kami, terus berjalan dan tiga poin sangat penting bagi karena kami terus berjuang untuk empat besar," kata Pochettino seperti dilansir dari situs remi klub, Selasa.
The Saints, yang juga merupakan bekas klub asuhan Pochettino, saat ini berada dilatih oleh kenalan lamanya dan sesama pemain Argentina, Mauricio Pellegrino.
Pellegrino pernah bermain untuk klub Buenos Aires Club Atletico Velez Sarsfield antara 1990 sampai 1999 dan kemudian di Barcelona dan Valencia di La Liga Spanyol antara 1999-2005.
"Ini adalah pertandingan yang penting dan tentu saja itu sangat berarti bagi saya karena saya mencintai klub dan orang-orang di sana," kata Pochettino. "Ini adalah tahun yang menakjubkan bagi saya dan saya akan selalu menyimpan kenangan itu di hati saya. Saya dan Mauricio Pellegrinon bermain bersama saat kami masih sangat muda di Argentina, saya mengenalnya dengan baik tapi pada Boxing Day, kami akan menjadi musuh!"
Baca: Mourinho Protes Jadwal Boxing Day