Sabtu 10 Feb 2018 23:21 WIB

Sriwijaya Minta Dukungan Warga Sumsel untuk Arungi Liga 1

Para pendukung Sriwijaya diharapkan memenuhi Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring.

 Pelatih Sriwijaya FC Rahmad Darmawan.
Foto: Dok. Sriwijaya FC
Pelatih Sriwijaya FC Rahmad Darmawan.

REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG -- Presiden Klub Sriwijaya FC Dodi Reza Alex mengharapkan dukungan penuh seluruh masyarakat Sumatra Selatan (Sumsel) untuk mencapai target juara Liga 1 dan Piala Indonesia musim ini.

Dodi dalam acara "Sharing With The President" di OPI Mall Jakabaring, Sabtu (10/2), mengatakan, perjalanan tim dalam mengarungi kompetisi butuh energi yang sangat besar, salah satunya dukungan dan doa masyarakat. "Kalah menang itu biasa. Tapi kalau didukung penuh, saya yakin Sriwijaya FC akan menang dan juara," kata dia.

Dodi mengatakan, seperti halnya di Piala Presiden 2018, tim yang tidak menargetkan apa-apa justru lolos ke semifinal. "Sejak awal turnamen ini, para pemain dibiarkan bermain lepas agar mengeluarkan kemampuan terbaiknya. Apalagi ini simulasi untuk Liga 1. Lolos ke semifinal dan Insya Allah ke final nantinya itu hanya bonus, yang terpenting permainan tim yang dipimpin pelatih Rahmad Darmawan semakin baik," kata Dodi.

Kepada pendukung Sriwijaya, Dodi berharap agar kembali memenuhi Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring. Meski demikian, ia juga meminta penonton yang hadir untuk menjaga ketertiban.

"Ayo kembalikan keangkeran Gelora Sriwijaya seperti musim-musim sebelumnya. Tapi yang perlu diingat, stadion ini baru direnovasi untuk Asian Games. Ini aset daerah yang sangat berharga, harus dijaga. Rumput baru, kursi baru, dan fasilitas-fasilitas lainnya harus dijaga," kata Dodi.

Pelatih Sriwijaya FC Rahmad Darmawan yang datang didampingi Alberto Goncalves dan Adam Alis, mengatakan, musim ini dirinya berupaya membawa tim setidaknya finis di tiga besar. Dengan skuat yang ada, ia akan berupaya yang terbaik untuk mencapainya. "Kami berusaha dan sangat mengharapkan dukungan dan doa masyarakat," kata Rahmad.

Sriwijaya FC akan melakoni laga leg 1 semifinal Piala Presiden dengan menghadapi Bali United di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Sabtu (11/2).

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement