Ahad 09 Sep 2018 04:37 WIB

Spanyol Permalukan Inggris di Stadion Wembley

Spanyol menundukan Inggris di Stadion Wembley dalam laga Liga Bangsa-Bangsa.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Bayu Hermawan
Saul Niguez
Foto: AP Photo/Francisco Seco
Saul Niguez

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Timnas Inggris menelan kekalahan 1-2 dari Spanyol, dalam laga perdana Liga Bangsa-Bangsa Grup 4 Liga 1 di Stadion Wembley, Ahad (9/9) dini hari WIB. Dua gol el Matador dicetak Saul Niguez dan Rodrigo, sedangkan gol Tiga Singa lahir dari Marcus Rashford.

Berkat kemenangan tersebut untuk sementara tim besutan Luis Enrique bercokol diurutan pertama dengan keunggulan tiga poin di atas Kroasia dan Inggris di tempat terakhir.

Tuan rumah membuka gol lebih dulu melalui tendangan Marcus rashford pada menit ke-11. Bermula dari umpan datar Luke Shaw, penyerang Manchester United langsung menyambut dengan sontekan yang tak dapat dihentikan oleh kiper Spanyol, David De Gea.

Hanya berselang dua menit, tim tamu sanggup menyakamakn kedudukan menjadi 1-1 melalui tendangan jarak dekat Saul Niguez yang mengonversi operan matang Rodrigo Moreno.

Mencoba untuk bangkit the Three Lions justru kedodoran, lini belakang Gareth Southgate beberapa kali dibuat repot oleh serangan cepat La Furia Roja. Spanyol pun sukses membalikan keadaan menjadi 2-1 melalui Rodrigo Moreno menit ke-32.

Umpan matang Thiago Alcantara dari tendangan bebas berhasil dimaksimalkan Rodrigo Moreno dengan sepakan dari dalam kotak penalti. Hingga peluit panjang dibunyikan skor 1-2 berpihak pada tim tamu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement