Sabtu 28 Mar 2020 07:08 WIB

Viking Puji Cara Persib Tangani Corona

Ketua Viking mengingatkan Bobotoh untuk terus menjaga diri dari virus corona.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Muhammad Akbar
Suporter Persib Bandung, Viking.
Foto: Beetroid.
Suporter Persib Bandung, Viking.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Persib Bandung mengumumkan strikernya, Wander Luiz mengidap virus corona pada Jumat (27/3). Luiz tidak menjalani pengobatan di rumah sakit karena tidak mengalami gejala apapun.

Ketua Viking Persib Club, Herru Djoko memuji langkah Persib dalam menjalani prosedur yang ada. Dengan sigap Persib memeriksa pemainnya dan memfasilitasi isolasi Luiz.

"Kaget yang pasti cepet sembuh saya yakin tim medis dari Persib sudah tahu langkah langkahnya gimana, manajemen sudah tahu langkah-langkahnya saya percaya mereka semua profesional dan itu kan tidak melihat siapa yang kena corona," kata Heru, Jumat (27/3).

Heru meminta masyarakat untuk sadar atas bahaya virus corona. Dimana siapapun bisa terpapar virus tersebut bahkan atlet sekalipun.

"Jadi yang pasti efeknya semua bobotoh untuk lebih hati hati. Ikuti aturan pemerintah terus pola hidup lebih baik lagi, jangan keluar rumah, semua aturan harus ditaati, yang pasti pembelajaran dari pemain Persib bahwa corona bisa kena siapa saja," kata Heru.

Heru berharap virus corona bisa segera di atasi di Indonesia. Untuk itu, dia mengingatkan Bobotoh untuk terus menjaga diri dari virus corona.

"Kalau tidak penting mah jangan keluar, cuci tangan, dan doa yang pasti banyak berdoa. Lebih taat beribadah, jadi sekarang harus menjaga diri," katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement