Senin 20 Jul 2020 23:45 WIB

Riko Simanjuntak Yakin Bantul Bawa Tuah Bagi Persija di Liga

Persija pernah meraih kemenangan besar di stadion tersebut.

Gelandang Persija Riko Simanjuntak
Foto: Akbar Nugroho Gumay/Antara
Gelandang Persija Riko Simanjuntak

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gelandang sayap Persija Jakarta Riko Simanjuntak yakin kandang barunya di Stadion Sultan Agung Bantul bakal membawa tuah bagi timnya dalam mengarungi lanjutan Liga 1 2020.

“Selama kami bermain di Bantul banyak hasil positif yang diraih. Saya yakin semangat juang dari teman-teman berbuah manis meski harus jauh dari Jakarta,” kata Riko, seperti dilansir laman resmi klub yang dipantau di Jakarta, Senin (20/7).

Baca Juga

Keyakinan itu muncul lantaran Persija kerap mencatatkan hasil positif saat bertanding di markas klub Persiba Bantul itu.

Pada gelaran Liga 1 2018, Persija menggunakan stadion yang sempat jadi homebase PS Tira saat itu. Sultan Agung pada musim itu menjjadi salah satu faktor Persija bisa menjadi juara.

Menurut laman resmi Liga Indonesia, Marko Simic dan kawan-kawan berhasil melesakkan 13 gol dalam tujuh pertandingan di sana, baik sebagai tuan rumah maupun tamu. Jumlah tersebut bahkan lebih banyak dibandingkan yang dicetak Macan Kemayoran di SUGBK, yakni 10 gol dari delapan pertandingan.

Tak hanya itu, Persija pernah meraih kemenangan besar di stadion tersebut. Persija menang 4-1 atas PSIS, dan melibas habis PS Tira lima gol tanpa balas. Pada pertandingan musim 2018, Persija total sukses mencatatkan empat kemenangan, dua hasil imbang, dan satu kali kekalahan.

Dengan begitu, Riko pun mengaku tak masalah jika harus bermain di luar Jakarta dan jauh dari Jakmania. Menurutnya, warga Bantul juga selalu menyambut mereka dengan hangat setiap berlaga di Sultan Agung.

“Warga di Bantul sangat menerima kami. Beberapa kali saya dan pemain lainnya selalu mendapat sambutan hangat. Selain itu Jakmania di sana juga banyak sehingga kami tidak akan sendiri meski akhirnya laga akan digelar tanpa penonton,” tutur pemain bernomor punggung 25 itu.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement