Selasa 11 Aug 2020 08:20 WIB

Simona Halep Belum Bisa Pastikan Tampil di US Open

Halep akan memberikan kepastiannya setelah tampil pada turnamen WTA Prague Open.

Simona Halep
Foto: David Gray/Reuters
Simona Halep

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Petenis putri peringkat dua dunia Simona Halep hingga kini belum memberikan kepastian keikutsertaannya dalam turnamen US Open. Grand Slam ini digelar pada 31 Agustus-13 September 2020 di New York, Amerika Serikat.

Meski demikian, petenis berusia 28 tahun itu berjanji akan memberikan kepastiannya setelah tampil pada turnamen WTA Prague Open. Turnamen ini berlangsung 8-16 Agustus 2020 di Praha.

Baca Juga

"Saya akan memberikan kepastian mengenai US Open setelah Prague Open nanti. Saya harus melihat sejauh mana kesiapan panitia US Open, terutama berkaitan dengan urusan perjalanan dan sebagainya. Setelah itu, barulah saya bisa memutuskan," kata Halep dikutip dari Reuters, Senin (10/8).

Kekhawatiran lain muncul berkaitan dengan aturan yang mewajibkan seluruh pemain untuk melakukan karantina sepulangnya dari Amerika Serikat. Hal itu pun dinilai Halep akan memberatkan pemain, terlebih jika si petenis sudah terjadwal untuk mengikuti turnamen lainnya dalam waktu yang berdekatan.

Sementara itu, pihak penyelenggara rencananya akan membuat semacam area steril sebagai lokasi perhelatan US Open nanti. Selain itu, pertandingan juga akan dilaksanakan tanpa penonton.

"Menurut saya, penyelenggaraan US Open tahun ini bisa membuat saya stres, belum lagi dengan adanya serangkaian protokol yang ketat. Tapi aturan itu memang diperlukan demi kesehatan dan keamanan semua pihak," ujar petenis Rumania tersebut.

"Saat ini, kesehatan fisik dan mental menjadi prioritas saya dan saya tidak mau dibuat stres dengan persoalan apapun. Saya akan mengambil keputusan setelah mempertimbangkan semuanya matang-matang," tutur Halep.

Halep merupakan pemain unggulan di Prague Open. Pada laga pembuka, dia dijadwalkan akan bertemu dengan petenis asal Slovenia Polona Hercog.

Baru-baru ini, Halep mengundurkan diri dari Palermo Ladies Open yang merupakan turnamen pertama WTA Tour yang dilanjutkan kembali setelah sempat dihentikan selama lima bulan akibat pandemi Covid-19.

"Saya tidak bisa membuat keputusan dengan cepat. Saya selalu membuat keputusan akhir jelang dimulainya turnamen. Saya harus mengetahui seperti apa kondisinya terlebih dahulu," kata Halep.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement