Rabu 28 Oct 2020 16:55 WIB

Data dan Fakta Jelang Laga MU Vs RB Leipzig

Ini akan menjadi pertemuan pertama MU dan Leipzig di kompetisi Eropa.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Israr Itah
MU Vs RB Leipzig
Foto: Infografis Republika
MU Vs RB Leipzig

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Manchester United (MU) gagal meraih hasil maksimal dalam bigmatch Liga Primer Inggris kontra Chelsea, beberapa hari lalu. Kendati menguasai permainan, United gagal menjebol gawang the Blues.

Kini, skuat Setan Merah mengalihkan fokus ke pentas Eropa. Marcus Rashford dan rekan-rekan akan menjalani matchday kedua Grup H Liga Champions musim 2020/21 menjamu RB Leipzig di Stadion Old Trafford, Kamis (29/10) dini hari WIB. 

Baca Juga

Menurut catatan Opta, ini akan menjadi pertemuan pertama MU dan Leipzig di kompetisi Benua Biru. United cuma sekali meraih kemenangan dalam empat pertandingan terakhir melawan tim-tim asal Jerman. Sisanya, the Red Devils dua kali mengalami kekalahan, dan imbang di satu partai.

MU tidak terkalahkan dalam 10 partai kandang terakhir melawan tim Jerman di pentas Eropa. Perinciannya, MU mengoleksi tujuh kemenangan, dan imbang di tiga laga.

Terakhir kali MU tumbang di Old Trafford saat berhadapan dengan tim Jerman, terjadi pada April 2001. Saat itu, skuat Setan Merah menyerah 0-1 dari Bayern Muenchen.

RB Leipzig meraih kemenangan dalam dua partai terakhir melawan tim Inggris. Itu terjadi pada babak 16 besar Liga Champions musim lalu. Dalam dua pertemuan, Die Roten Bullen menumbangkan Tottenham Hotspur 1-0, dan 3-0.

MU sudah empat kali mengalami kekalahan dalam enam partai kandang terakhir pada ajang Liga Champions. Sisanya, United meraih kemenangan dan hasil imbang, masing-masing di satu laga.

Sejak mengalami kekalahan dalam dua laga away pada pentas Liga Champions, Leipzig menunjukkan peningkatan kinerja. Setelahnya tim tersebut tidak terkalahkan dalam lima laga tandang UCL. Sebanyak empat di antaranya, berhasil dimenangkan Leipzig.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement