Selasa 19 Jan 2021 08:12 WIB

Tumbang di Kandang, Pelatih Cagliari Sanjung Ibrahimovic

Cagliari takluk 0-2 dari AC Milan.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Israr Itah
Pelatih Cagliari, Eusebio Di Francesco, memuji Zlatan Ibrahimovic.
Foto: Riccardo Antimiani
Pelatih Cagliari, Eusebio Di Francesco, memuji Zlatan Ibrahimovic.

REPUBLIKA.CO.ID, CAGLIARI --- Cagliari kembali terkapar pada lanjutan Serie A musim 2020/21. Teranyar, Gli Isolani tak berdaya saat berjumpa AC Milan. Skuad polesan Eusebio Di Fransesco menyerah 0-2 meskipun tampil di markas sendiri, Sardegna Arena, Selasa (19/1) dini hari WIB. 

Semua gol kubu tamu dicetak Zlatan Ibrahimovic. Gol pertama hadir pada menit ketujuh melalui sepakan penalti. Hadiah sepakan 12 pas didapat setelah Ibra dilanggar pemain Cagliari, Charalambos Lylogiannis. Zlatan mencetak gol keduanya pada menit ke-52 dengan menuntaskan assist dari Davide Calabria.

Baca Juga

Tanpa ragu, Di Fransesco melontarkan pujian untuk Ibrahimovic. Lagi-lagi, striker 39 tahun tersebut menjadi sosok pembeda.

"Ibra lebih cerdas dan berpengalaman. Bahkan, hari ini, dia sangat menentukan," kata eks allenatore AS Roma ini kepada Sky, dikutip dari Football Italia.

Sebetulnya, Cagliari tampil menyerang. Namun, ketika memasuki area pertahanan Milan, tuan rumah kesulitan berkreasi. Banyak peluang terbuang percuma. Hingga laga berakhir, tak ada gol yang bisa mereka ciptakan.

"Kami tidak terlalu bagus dalam sentuhan akhir, dalam menyelesaikan banyak peluang yang kami ciptakan," sesal Di Fransesco.

Ia langsung mengetahui perbedaan karakter kedua tim. Menurutnya, Rossoneri lebih unggul lantaran bisa beradaptasi dengan tekanan.

Di Fransesco meminta...

 

Klasemen Liga Italia 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Inter Inter 13 8 4 1 31 17 28
2 Napoli Napoli 12 8 2 2 19 10 26
3 Atalanta Atalanta 12 8 1 3 31 16 25
4 Fiorentina Fiorentina 12 7 4 1 25 15 25
5 Lazio Lazio 12 8 1 3 25 11 25
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement