Senin 22 Feb 2021 01:24 WIB

Man City Amankan Kemenangan di Kandang Arsenal

Manchester City mengalahkan Arsenal 1-0 lewat gol cepat Raheem Sterling.

Rep: Rizky Suryarandika/ Red: Israr Itah
Para pemain Manchester City merayakan gol Raheem Sterling ke gawang Arsenal dalam pertandingan Liga Primer Inggris.
Foto: EPA-EFE/Julian Finney
Para pemain Manchester City merayakan gol Raheem Sterling ke gawang Arsenal dalam pertandingan Liga Primer Inggris.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Manchester City makin menegaskan posisinya di puncak klasemen Liga Primer Inggris. City menjaga keunggulan dua digit dari tim peringkat dua setelah mengalahkan Arsenal 1-0 pada laga di Stadion Emirates yang berakhir Senin (22/2) dini hari WIB.

Dengan kemenangan ini, the Citizens mengoleksi nilai 59 dari 25 laga. Skuad asuhan Pep Guardiola unggul 10 angka dari Leicester City yang sementara menempati posisi kedua.

Baca Juga

Jalannya laga

City mengawali laga dengan manis saat Raheem Sterling mencetak gol cepat pada menit kedua. Sterling melepaskan sundulan menyambut umpan silang dari Riyad Mahrez. Sundulan Sterling yang melompat tinggi menjebol sisi kiri gawang. Bernd Leno tak bereaksi apa-apa atas serangan kilat itu.

Sepanjang 10 menit pertama, City tetap mendominasi laga walau telah unggul satu gol. Peluang diciptakan oleh Kevin De Bruyne dan Riyad Mahrez. Sterling juga tak lantas puas karena terus mendobrak lini pertahanan the Gunners dari sayap kiri.

Pada menit ke-15, usaha Kevin De Bruyne menjangkau Ilkay Guendogan gagal karena umpan terobosan terlalu deras. Dua menit berselang, usaha Mahrez gagal karena terjebak offside. Pierre-Emerick Aubameyang yang coba menggedor pertahanan City juga bernasib sama di menit ke-18.

Pada menit ke-30, sontekan bola dilepaskan oleh Kieran Tierney dari batas area penalti ke atap dalam gawang. Beruntung Ederson bisa menunaikan tugas penyelamatan guna menghentikan bola masuk ke gawangnya. Enam menit berselang, Tierney melepaskan crossing menjanjikan ke dalam kotak penalti, tapi the Citizens berhasil mengadang.

Pada menit ke-42, De Bruyne kesal lantaran gagal melepaskan umpan silang di posisi strategis. Jelang peluit akhir, Nicolas Pepe menemukan ruang kosong di dalam kotak penalti. Namun tembakannya berakhir melebar tipis dari tiang kanan gawang

Pada awal babak kedua, operan pendek membuat De Bruyne punya peluang mencetak gol. Namun tendangan pemain asal Belgia itu masih melebar dari tiang gawang. Pada menit ke-49, peluang Sterling usai dribel solo gagal lantaran diblokir bek the Gunners.

Masuk menit ke-50an, Saka nyaris menyamakan skor bagi tuan rumah ketika melakukan tembakan dari dalam kotak penalti. Namun peluang itu diblokir anak asuhan Pep Guardiola. Pada menit ke-56, sepakan keras Guendogan masih mampu diamankan Leno.

Guardiola menukar De Bruyne dengan Gabriel Jesus di menit ke-63 guna menguatkan lini tempur dan memberikan istirahat bagi gelandang Belgia itu yang baru sembuh dari cedera. Namun justru anak asuhan Arteta yang mendapat peluang di menit ke-70 lewat tendangan bebas Odegaard, tapi masih bisa ditangkap Ederson.

Guna membalikkan keadaan, Arteta memasukkan Emile Smith Rowe dan Alexandre Lacazette di menit ke-73. Tujuh menit berselang, nyari saja Arsenal kembali kebobolan. Beruntung tendangan Cancelo yang memanfaatkan operan hasil aksi solo Jesus masih melebar tipis dari tiang kiri gawang.

Pada menit ke-82, Rob Holding digantikan dengan David Luiz karena cedera. Sebelumnya, Holding jatuh usai berebut bola dengan Cancelo.

Jelang peluit akhir, kedua tim terus saling bergantian menyerang. Seperti City yang punya peluang dari usaha Guendogan dan Arsenal lewat serbuan Xaka. Hanya, tak ada gol tambahan tercipta dan kemenangan City tak terelakkan. 

Klasemen Liga Inggris 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 12 10 1 1 24 16 31
2 Manchester City Manchester City 12 7 2 3 22 5 23
3 Chelsea Chelsea 12 6 4 2 23 9 22
4 Arsenal Arsenal 12 6 4 2 21 9 22
5 Brighton Brighton 12 6 4 2 21 5 22
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement