Selasa 27 Apr 2021 02:23 WIB

Jelang Duel di Liga Europa, Emery Puji Para Pemain Arsenal

Villarreal yang dilatih Unai Emery akan menghadapi Arsenal di semifinal Liga Europa.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Israr Itah
Pelatih Villarrreal, Unai Emery
Foto: EPA-EFE
Pelatih Villarrreal, Unai Emery

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih Villarreal Unai Emery memuji sejumlah pemain Arsenal dan penggantinya di Stadion Emirates, Mikel Arteta, menjelang semifinal Liga Europa pekan ini. Villarreal akan menghadapi Arsenal untuk mendapatkan tempat di final Liga Europa, dengan Manchester United bertemu Roma di pertandingan semifinal lainnya pada Jumat (30/4).

Emery, yang memenangkan Liga Europa tiga kali bersama Sevilla, menghabiskan 18 bulan di Arsenal sebelum dipecat pada November 2019. Ia kemudian digantikan oleh Arteta. Pelatih Spanyol itu mengambil alih Villarreal musim panas lalu dan berusaha membawa klub ke final besar pertama mereka dengan mengorbankan mantan timnya.

Baca Juga

"Sejarah Arsenal terkenal di seluruh dunia," kata Emery kepada UEFA dikutip dari Metro, Senin (26/4). "Saya cukup beruntung bisa melatih di sana, meskipun itu berakhir dengan keadaan yang tidak diinginkan," katanya.

Ia mengatakan memiliki banyak kenangan indah selama waktunya di Arsenal. Banyak momen-momen hebat bersama di lapangan, seperti mencapai dan mempersiapkan final Liga Europa melawan Chelsea. Menurutnya itu adalah kenangan indah, tetapi sekarang mereka berada di tim yang berbeda.

"Banyak pemain yang saya latih masih di sana. Saya memiliki kenangan indah tentang mereka," katanya.

Ia menyebut Bukayo Saka, Hector Bellerin, Calum Chambers, Rob Holding sebagai orang-orang luar biasa. Begitu juga Mohamed Elneny yang juga mempunyai kepribadian baik. Selain itu ada Alexandre Lacazette, Pierre-Emerick Aubameyang, dan Gabriel Martinelli.

"(Nicolas) Pepe juga merupakan pemain penting dan semakin percaya diri. Kemudian Anda memiliki pemain yang lebih muda seperti (Emile) Smith Rowe. Dia secara bertahap tumbuh setelah masa pinjaman," kata Emery.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement