Selasa 23 Nov 2021 08:55 WIB

Pochettino Semakin Dekat dengan MU, PSG Hubungi Zidane

Pochettino diyakini akan menuju Old Trafford, jika kedua klub setuju

Rep: Frederikus Bata/ Red: Muhammad Akbar
Pelatih kepala Mauricio Pochettino Paris Saint-Germain menghadiri konferensi pers di Brugge, Belgia, 14 September 2021. Paris Saint-Germain akan menghadapi Club Brugge dalam pertandingan sepak bola grup A Liga Champions UEFA pada 15 September 2021.
Foto: EPA-EFE/STEPHANIE LECOCQ
Pelatih kepala Mauricio Pochettino Paris Saint-Germain menghadiri konferensi pers di Brugge, Belgia, 14 September 2021. Paris Saint-Germain akan menghadapi Club Brugge dalam pertandingan sepak bola grup A Liga Champions UEFA pada 15 September 2021.

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Teka-teki mengenai pengganti Ole Gunnar Solskjaer di Manchester United masih berlanjut. Ada dua opsi yang bisa dilakukan United.

Pertama, klub tersebut bisa memakai jasa pelatih interim hingga akhir musim 2021/22. Saat ini, Michael Carrick menjalani peran itu. Berikutnya MU dapat langsung memakai jasa juru taktik permanen, jika menemukan sosok tepat.
 
Belakangan, arahnya mengerucut pada satu nama. Dia adalah Mauricio Pochettino. Pria Argentina itu sedang terikat kontrak dengan Paris Saint Germain.
 
"Pochettino diyakini akan menuju Old Trafford, jika kedua klub menyetujui paket pesangon (kompensasi). Beredar kabar, Raksasa Ligue 1 ini sudah mencari penggantinya," demikian laporan yang dikutip dari caughtoffside.com, Selasa (23/11).
 
 
Menurut ESPN, PSG telah menjalin komunikasi dengan Zinedine Zidane. Kebetulan Zidane sedang nganggur. Ia bisa berlabuh di Parc des Princes saat Pochettino hengkang.
 
Sebenarnya, eks entrenador Real Madrid itu menginginkan pekerjaan di tim nasional. Namun momennya belum tiba. Hingga kini tak ada tawaran yang masuk.
 
PSG membutuhkan Zizou karena berbagai alasan. Pertama, jelas sebagai pengganti potensial Pochettino. Berikutnya arsitek 49 tahun itu bisa membuat sosok Kylian Mbappe bertahan di Les Parisiens.
 
Bukan rahasia lagi jika Mbappe menginginkan tantangan baru. Ia belum jua menandatangani perpanjangan kerja sama dengan klubnya saat ini. Ia terus dikaitkan dengan Real Madrid.
 
Pada saat yang sama, seperti kebanyakan anak muda Prancis lainnya, Mbappe juga mengidolakan Zidane. Ia antusias untuk berkolaborasi dengan legenda hidup Les Bleus itu.
 
PSG siap melanjutkan petualangan di Liga Champions. Anak asuh Pochettino akan menghadapi tuan rumah Manchester City pada matchday kelima kompetisi terelit benua biru di Stadion Etihad, Kamis (25/11) dini hari WIB.
 

Klasemen Liga Inggris 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 12 10 1 1 24 16 31
2 Manchester City Manchester City 12 7 2 3 22 5 23
3 Chelsea Chelsea 12 6 4 2 23 9 22
4 Arsenal Arsenal 12 6 4 2 21 9 22
5 Brighton Brighton 12 6 4 2 21 5 22
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement