REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Sejumlah pemain Manchester United (MU) dikabarkan merasa terintimidasi dengan mentalitas Cristiano Ronaldo di Old Trafford. Menurut The Sun, dilansir dari Sportsmole, Jumat (14/1), sejumlah pemain MU sangat berhati-hati khawatir membuat kesalahan dan takut gagal melakukan operan kepada Ronaldo.
Pasalnya, Ronaldo kerap memberikan respons negatif ketika rekannya gagal memberikan operan kepadanya. Laporan tersebut juga mengeklaim bahwa Ronaldo telah memberitahu kepada para pemain muda MU agar melakukan pekerjaannya dengan baik jika ingin bantuannya.
Pemain 36 tahun tersebut baru-baru ini menyatakan dalam sebuah wawancara dengan Skysports bahwa setiap pemain MU bisa berbuat lebih baik. Oleh karena itu, pemain internasional Portugal tersebut tak akan menerima jika finis lebih rendah dari tim empat besar.
Ronaldo mengalami rasa frustrasi pada periode keduanya berseragam Iblis Merah. Kedatangannya dilaporkan menyebabkan terjadinya ketegangan di ruang ganti. Munculnya beberapa kelompok kecil di tim dinilai buah dari ketegangan tersebut.
Para pemain MU diduga terbiasa menikmati sesi latihan yang kurang intens dan kompetitif dibandingkan Ronaldo. Mantan pemain Real Madrid tersebut sepertinya ingin mengadopsi beberapa metode pelatihan yang digunakan legenda klub, Sir Alex Ferguson.
Setelah absen dalam kemenangan 1-0 MU melawan Aston Villa di Piala FA karena cedera, Ronaldo berharap bisa kembali memperkuat tim melawan Aston Villa di Liga Inggris akhir pekan nanti.
Suasana ruang ganti MU tengah menjadi sorotan. Sejumlah pemain MU merasa tak nyaman dengan taktik Ralf Rangnick. Sebanyak 11 pemain MU juga dikabarkan ingin meninggalkan Old Trafford.