Selasa 15 Feb 2022 17:28 WIB

Jelang Vs Borneo FC, Bhayangkara FC Bertekad Jaga Persaingan di Puncak Klasemen

Bhayangkara sudah menyamai poin milik Arema yang memuncaki klasemen dengan 49 poin.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Endro Yuwanto
 Pelatih Bhayangkara FC Paul Munster saat sesi latihan.
Foto: Republika/Thoudy Badai
Pelatih Bhayangkara FC Paul Munster saat sesi latihan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bhayangkara FC akan menghadapi Borneo FC pada laga lanjutan pekan ke-25 BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Rabu (16/2/2022). Tim berjuluk the Guardian itu membutuhkan kemenangan untuk menjaga persaingan di papan atas klasemen.

Bhayangkara sudah menyamai poin milik Arema FC yang memuncaki klasemen sementara, yakni 49 poin. Jika ingin menggulingkan kekuasaan Singo Edan, maka tiga poin menjadi syarat mutlak yang harus dipenuhi oleh Sani Rizki dkk. Namun, pelatih Bhayangkara Paul Munster menyadari itu tak akan mudah ketika menghadapi Borneo FC.

Baca Juga

Jelang menghadapi Bhayangkara, Borneo FC sedang dalam performa terbaik. Tim berjuluk Pesut Etam itu sukses meraih kemenangan dalam dua laga terakhirnya. Pertama mengalahkan Persikabo 1973 2-0 dan terakhir menaklukkan PSM Makassar 1-0. Sebelum pertandingan, Borneo ada di posisi keenam dengan koleksi 37 poin dari 24 laga.

Tapi Paul memastikan dirinya sudah mempersiapkan pemain untuk menghadapi Borneo.

"Persiapan cukup bagus, karena saya dan pemain sudah menantikan pertandingan besok dan satu hal bagus lagi karena pertandingan ini cepat hanya beberapa hari dari pertandingan sebelumnya," kata Paul dalam konferensi pers virtual jelang pertandingan, Selasa (15/2/2022). "Mereka memang dapat dua hasil bagus dan ada pelatih baru juga itu bisa memotivasi pemain. Jadi mereka tim yang bagus tapi saya hanya fokus ke tim sendiri bagaimana besok bermain."

Di sisi lain, Paul juga merasakan tekanan yang semakin kuat ketika melihat persaingan di papan klasemen dengan sisa pertandingan musim ini yang semakin sedikit. Hanya sembilan pertandingan yang tersisa sebelum musim ini berakhir.

"Seperti yang saya katakan bahwa persaingan tetap akan ketat. Yang pasti tekanan itu ada karena di sepak bola itu tidak bisa jauh dari tekanan kalau tidak mau ada tekanan jangan kerja di bidang sepak bola," jelas juru taktik berlisensi UEFA Pro itu.

Gelandang Bhayangkara FC Evan Dimas menyatakan siap menghadapi pertandingan besok. Ia pun menargetkan timnya kembali ke jalur kemenangan. "Naluri sebagai pemain itu kalau habis kalah ingin segera bertanding ya. Kami tidak sabar untuk memenangkan pertandingan lagi," kata Evan.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement