REPUBLIKA.CO.ID, DOHA -- Pengundian Piala Dunia 2022 Qatar pada pekan depan akan menerima dampak dari perang antara Rusia versus Ukraina dan pandemi Covid-19. Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) telah menguraikan prosedur pengundian di Qatar pada 1 April, Selasa (22/3/2022) kemarin.
Hanya 29 dari 32 tim dalam pengundian yang akan diketahui saat itu. Adapun tiga tempat tersisa akan diputuskan pada Juni 2022.
Dilansir dari ESPN, Rabu (23/3/2022) sebanyak 29 tim yang memenuhi syarat akan dimasukkan ke dalam empat pot sesuai peringkat FIFA. Tuan rumah Qatar berada di pot 1 bersama juara bertahan Prancis, Belgia, Brasil, Argentina, dan Inggris. Jerman yang berada di luar 10 besar selama lebih dari tiga tahun akan berada di pot 2.
FIFA menyelesaikan ketidakpastian seputar bagaimana menyemai tiga tim yang belum diputuskan dengan membuat tempat di pot 4. Tim yang terkenak dampak bisa tergabung di grup Piala Dunia yang lebih sulit daripada peringkatnya karena tidak menyelesaikan permainan seperti yang dijadwalkan semula.
Beberapa tim mungkin terpengaruh termasuk Ukraina, Wales, dan Kolombia. Masing-masing dari mereka jika lolos kemungkinan akan berada di pot 3. Dan jelang pertandingan kualifikasi pekan depan, hanya 15 tim yang sudah memastikan diri lolos ke Qatar.
Ukraina dijadwalkan bermain melawan Skotlandia pada Kamis (24/3/2022) dengan pemenang dari laga ini akan melawan Wales atau Austria pada 29 Maret. Ukraina meminta penundaan karena tak mungkin bagi pemain berlatih dan melakukan perjalanan selama invasi Rusia.
Pandemi juga memaksa putara playoff antarbenua ditunda. Sekarang dijadwalkan akan dimainkan di Qatar pada 13-14 Juni.
Tim Asia akan melawan tim Amerika Selatan dan perwakilan Oseania menghadapi tim dari wilayah Amerika Utara. Piala Dunia dijadwalkan akan digelar pada 21 November-Desember 2022 dengan menggunakan 18 stadion di sekitar Ibu Kota Qatar, Doha.