REPUBLIKA.CO.ID, PARIS--Penyerang Paris Saint-Germain (PSG) Kylian Mbappe dilaporkan semakin dekat menandatangani kontrak baru. Masa depan Mbappe menjadi salah satu topik pembicaraan utama setahun terakhir ketika kontraknya akan berakhir akhir musim ini.
Real Madrid masih dianggap sebagai yang terdepan mendapatkan Mbappe. Namun jalan keluar menuju Santiago Bernabeu tampaknya belum menemui titik terang. PSG masih berusaha sekuat tenaga mempertahankan aset berharganya tersebut.
Menurut France Bleu, dilansir dari Sportsmole, Senin (4/4), PSG sekarang optimis tentang peluangnya mendapatkan tanda tangan kontrak baru Mbappe. PSG dapat mengatur bagaimana perjalanan pemain 23 tahun tersebut di masa depan.
Setelah mencetak dua gol dan memberikan tiga assist dalam kemenangan 5-1 atas Lorient, kemarin Mbappe bisa saja tetap bertahan.
Dua golnya tersebut membuat Mbappe mengemas 160 gol dam 81 assist dalam 209 pertandingan di semua kompetisi, termasuk 17 gol dan 13 assist dari 27 laga Ligue 1 musim ini.
Real Madrid terus memburu tanda tangan Mbappe dalam kesempatan bursa transfer. Sang pemain juga sejatinya tertarik pindah ke Santigao Bernabeu. Namun PSG selalu menghalangi bahkan menolak tawaran fantastis Madrid Januari kemarin.
PSG semakin terdesak dengan situasi kontrak Mbappe yang akan berakhir. Kemarin mereka mempunya penawaran terakhir dengan menawarkan kapten PSG di masa depan. Hal tersebut sebagai bentuk penghargaan klub kepada Mbappe.