Kamis 30 Jun 2022 08:27 WIB

Kunjungi Camp Nou, Manny Pacquiao Terima Sambutan Hangat Presiden Barcelona

Manny Pacquiao dikenal sebagai penggemar Barcelona.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Endro Yuwanto
Senator Filipina dan mantan ikon tinju Manny Pacquiao. Pacquiao berkunjung ke Barcelona dan mendapat sambutan hangat dari para petinggi Barca, Kamis (30/6/2022).
Foto: EPA-EFE/FRANCIS R. MALASIG
Senator Filipina dan mantan ikon tinju Manny Pacquiao. Pacquiao berkunjung ke Barcelona dan mendapat sambutan hangat dari para petinggi Barca, Kamis (30/6/2022).

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Mantan petinju profesional Manny Pacquiao berkunjung ke Barcelona. Ia mendapat sambutan hangat dari para petinggi Barca.

Pacquiao diterima oleh Presiden Blaugrana Joan Laporta dan Wakil Presiden Rafa Yuste. Pria 43 tahun itu sedang berlibur bersama keluarganya. Di sela-sela liburan ia berkesempatan melihat Camp Nou secara langsung.

Baca Juga

"Ia mengunjungi stadion, museum, dan ruang ganti tim utama Blaugrana, serta Laporta menjadi pemandunya," demikian laporan yang dikutip dari Marca, Kamis (30/6/2022).

Pacquiao dikenal sebagai penggemar Barcelona. Selain oleh petinggi, ia juga disambut pendukung Barca lainnya yang hadir. Dia mengabadikan momen-momen tersebut.

Petinju asal Filipina ini tertarik dengan kisah legenda klub raksasa Katalan, Paulino Alcantara. Paulino juga lahir di Filipina. Sosok yang tutup usia pada Februari 1964 itu membela Los Cules dari 1912 hingga 1927. Selama periode tersebut, ia tampil dalam 357 pertandingan dan mencetak 369 gol.

Kubu Barcelona juga senang mendapat kunjungan dari salah satu petinju legendaris. Dalam sebuah pernyataan, Barcelona menyinggung pencapaian Pacquiao. Tentunya saat masih aktif naik ring.

"Pac-Man, julukan Pacquiao, satu-satunya pemenang sembilan gelar juara dunia dalam delapan kategori berbeda dan dinobatkan sebagai petinju terbaik era 2000-an oleh World Boxing Council (WBC)," demikian pernyataan yang dikutip dari Marca, Kamis.

Pacquiao gantung sarung tinju pada 2021 lalu. Total 25 tahun ia berada di ring tinju. Barcelona juga menyinggung beberapa kesibukan Pac-Man di luar ring.

"Dia juga terkenal karena bakatnya di bidang lain, mulai dari menyanyi dan akting. Hingga saat ini ia menjadi presiden partai politik PDP-Laban dan memiliki kursi di kongres negaranya, dari 2010 sampai 2016, dan sekarang menjadi senator," tambah laporan dari Marca.

Tampak Pacquiao berpose bersama Laporta di lapangan, berlatar belakang tribun Camp Nou. Keduanya memegang baju bertuliskan nama mantan atlet tinju tersebut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement