Kamis 21 Jul 2022 17:20 WIB

Berada di Luar Ranking 10 Besar, Kevin/Marcus Terancam Gagal ke BWF World Tour Finals

Ada tiga pasangan ganda putra yang berada di kelompok delapan besar.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Endro Yuwanto
Pebulu tangkis ganda putra Indonesia (The Minions) Kevin Sanjaya Sukamuljo (kanan) dan Marcus Fernaldi Gideon.
Foto: ANTARA/Muhammad Adimaja
Pebulu tangkis ganda putra Indonesia (The Minions) Kevin Sanjaya Sukamuljo (kanan) dan Marcus Fernaldi Gideon.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pada setiap akhir tahun, para pebulu tangkis profesional bertanding di kejuaraan bergengsi bernama BWF World Tour finals. Termasuk pada edisi 2022.

Kali ini, turnamen tersebut berlangsung di Guangzhou, Cina, pada 14 hingga 18 Desember 2022. Itu menjadi panggung bertemunya delapan perwakilan terbaik di setiap nomor.

Baca Juga

Acuan untuk menembus posisi delapan besar bukan dilihat dari ranking dunia BWF. Tapi berdasarkan ranking BWF World Tour. Artinya sepak terjang pemain sepanjang tahun itu.

Pemain unggulan yang berada di peringkat delapan besar BWF, belum tentu bermain di BWF World Tour Finals. Sebagai contoh, pasangan Indonesia Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo berpotensi absen di Negeri Tirai Bambu. Pasalnya, peringkat BWF World Tour Marcus/Kevin sepanjang 2022, masih di luar posisi delapan besar. Tapi status the Minions sebagai ganda putra nomor satu dunia (dari perhitungan ranking BWF), tak terbantahkan.

Dikutip dari situs resmi BWF, Kamis (21/7/2022), berikut klasemen sementara, ranking BWF World Tour wakil-wakil merah putih. Dari nomor tunggal putra, dua andalan tanah air, Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie masih dalam posisi aman. Artinya berpeluang besar tampil di Guangzhou.

Anthony Ginting di peringkat ketiga BWF World Tour dengan poin 49.780. Kemudian, Jojo di urutan keempat (44.690). Ginting baru saja menjurai Singapura Terbuka 2022. Hasil demikian membuat perolehan poinnya bertambah siginifikan .

Di nomor tunggal putri, belum ada wakil Indonesia dalam kelompok delapan besar ranking BWF World Tour. Tentu saja masih ada waktu bagi Gregoria Mariska Tunjung dan rekan-rekan untuk menembus area tersebut. Ini masih perhitungan sementara.

Para pebulu tangkis Indonesia berjaya di sektor ganda putra. Ada tiga pasangan berada di kelompok delapan besar. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, nyaman di urutan teratas dengan koleksi 70.500 poin. Kemudian di urutan kedua ada Muhammad Ahsan/Hendra Setiawan (58.000). Juara All England 2022, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana naik ke urutan keempat (43.320).

Berikutnya di sektor ganda putri. Pasangan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti satu-satunya wakil Indonesia yang sementara berada di kelompok delapan besar peringkat BWF World Tour. Apri/Fadia naik ke urutan ke delapan, setelah sebelumnya di tangga ke-13. Lantaran berjaya di Malaysia Open 2022 dan Singapore Open 2022, kini Apri/Fadia mengoleksi 39.640 poin.

Terakhir di nomor ganda campuran. Pasangan merah-putih, Rinov Rivaldy/Pitha Hanintyas Mentari berpeluang unjuk gigi di Guanzhou. Kini Rinov/Pitha berada di urutan kelima ranking BWF World Tour 2022, dengan mengoleksi 41.450 poin.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement