Kamis 28 Jul 2022 19:10 WIB

Sepak Bola CP Indonesia Siap Pertahankan Emas ASEAN Para Games

Indonesia kehilangan kesempatan mempertahankan medali emas pada edisi 2019.

Tim sepak bola celebral palsy Indonesia.
Foto: Istimewa
Tim sepak bola celebral palsy Indonesia.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tim sepak bola celebral palsy (CP) Indonesia siap mempertahankan medali emas pada ASEAN Para Games 2022 bulan depan di Solo, Jawa Tengah. Tim besutan pelatih Anshar Ahmad itu meraih emas pada ASEAN Para Games 2017 di Malaysia sekaligus menyempurnakan gelar juara umum kontingen Merah Putih dengan perolehan 126 medali emas.

Indonesia kehilangan kesempatan mempertahankan medali tersebut pada edisi 2019 di Filipina setelah panitia penyelenggara membatalkan ajang tersebut karena pandemi Covid-19.

Baca Juga

"Saya bersama seluruh pemain dan ofisial bertekad untuk kembali meraih gelar juara. Kami yakin bisa meraih medali emas ASEAN Para Games 2022," kata Anshar dalam keterangan tertulis, Kamis (28/7/202).

Mantan asisten pelatih Persis Solo itu menyebut ada 14 pemain dalam skuadnya telah lolos klasifikasi sehari sebelumnya. Tujuh orang di antaranya merupakan pemain yang pernah membawa Indonesia juara di Malaysia 2017.

Para pemain itu adalah Yahya Hernanda, penjaga gawang Amin Rosyid, Adi Joko Saputro, Dani Priyo Sejati, Cahyana, Ahmad Yuliarsi dan Yahya Muhaimi. Sementara itu pemain lainnya adalah Ahmad Yusuf, Cahyana, Mahdianur, M Ikhsan Tabrani, M Ridhana, Abdul Aziz, Alfy Yikwa, dan Yusuf Suhendar.

Yahya Hernanda selaku kapten meyakini timnya merupakan yang terkuat pada nomor sepak bola CP yang akan digelar di UNS Solo itu. Namun dia memperkirakan Thailand akan menjadi lawan terberat bagi Indonesia.

"Jam terbang mereka lebih tinggi karena sering ikut ajang internasional, termasuk Piala Dunia sepak bola CP di Spanyol, Mei 2022 lalu. Tapi kami juga tidak memandang sebelah mata kekuatan tim-tim lainnya," ujar Yahya.

ASEAN Para Games 2022 akan dipusatkan di Solo Raya dan Semarang, 30 Juli-6 Agustus. Pada cabang sepak bola CP, ada empat tim yang akan bertanding untuk memburu medali emas, yaitu tuan rumah Indonesia, Thailand, Myanmar, dan Kamboja. Sedangkan Malaysia yang semula akan turut bersaing, dikabarkan telah mengundurkan diri.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement