Kamis 25 Aug 2022 08:07 WIB

Newcastle, Leeds, Brighton, dan Britol Lolos dari Putaran Kedua Piala Liga

Setelah imbang 3-3 vs Man City di Liga Inggris, Newcastle melaju di Piala Liga.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih Newcastle United, Eddie Howe.
Foto: EPA-EFE/PETER POWELL
Pelatih Newcastle United, Eddie Howe.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Newcastle United, Leeds United, Brighton Hove Albion, dan Bristol City mengamankan kemenangan untuk tetap melaju ke babak selanjutnya di Piala Carabao (Piala Liga). Setelah hasil imbang 3-3 melawan Manchester City di Liga Primer Inggris, Newcastle berhasil meraih kemenangan pada putaran kedua Piala Carabao melawan Tranmere Rovers meskipun sempat tertinggal lebih dulu pada laga yang berlangsung di Prenton Park, Kamis (25/8/2022) dini hari WIB.

Elliott Nevitt memberi Rovers keunggulan di menit ke-21. Tetapi Jamaal Lascelles berhasil menyamakan kedudukan sebelum turun minum. Chris Wood meredakan ketegangan dengan membawa Newcastle unggul di menit ke-62. Tim asuhan Eddie Howe pun berhasil mempertahankan kemenangan itu hingga akhir.

Baca Juga

Di lain pihak, Leeds bergabung dengan Newcastle ke babak berikutnya setelah mengalahkan Barnsley 3-1 dalam derbi Yorkshire yang penuh semangat di Elland Road. Tendangan dari Luis Sinisterra membawa Leeds unggul di menit ke-21. Sepuluh menit berselang, Mateusz Klich menggandakan keunggulan dari titik putih.

Tuan rumah memperoleh keunggulan kuat tetapi Tykes merespons. Mads Andersen membalaskan satu gol dengan sundulannya di menit ke-35. Tim tamu gagal menyamakan kedudukan ketika mendapat kesempatan emas dari tendangan penalti, namun eksekusi dari Callum Styles membentur tiang.

Laga semakin memanas di babak kedua tetapi gol kedua Klich berhasil membawa Leeds kembali unggul. Skor 3-1 bertahan hingga pertandingan berakhir. Leeds pun berhak melaju ke babak selanjutnya.

Tim papan atas ketiga yang beraksi di hari yang sama adalah Brighton yang lolos dengan kemenangan 3-0 atas Forest Green. Deniz Undav dan Steve Alzate keduanya mencetak gol di pengujung babak pertama untuk membuat Seagulls yang banyak berubah memegang kendali dan Evan Ferguson menambahkan gol ketiga pada menit ke-90.

Sementara itu, Kane Wilson dan Antoine Semenyo, mencetak gol di menit akhir saat tim Championship Bristol City mengeklaim kemenangan 3-1 atas League One Wycombe di Adams Park. Upaya awal Dylan Kadji dibatalkan oleh Ali Al-Hamadi tetapi Wilson membalikkan kedudukan untuk mendukung Robins pada menit ke-77 dan Semenyo memastikannya pada waktu tambahan.

Klasemen Liga Inggris 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 12 10 1 1 24 16 31
2 Manchester City Manchester City 12 7 2 3 22 5 23
3 Chelsea Chelsea 12 6 4 2 23 9 22
4 Arsenal Arsenal 12 6 4 2 21 9 22
5 Brighton Brighton 12 6 4 2 21 5 22
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement