Senin 19 Sep 2022 21:08 WIB

Vinicius Balas Nyanyian Rasis Fan Atletico dengan Ungkap Fakta Perih

Vinicius menyinggung Atletico yang kalah di final Liga Champions dari Real Madrid.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Israr Itah
 Pemain Real Madrid Vinicius Junior (kanan).
Foto: AP/Manu Fernandez
Pemain Real Madrid Vinicius Junior (kanan).

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Striker Real Madrid Vinicius Jr bereaksi usai membawa timnya menang atas Atletico Madrid pada lanjutan La Liga Spanyol 2022/2023 di Estadio Wanda Metropolitano, dini hari tadi. Derbi Madrid berhasil dimenangkan oleh tim tamu dengan skor 2-1. Kedua gol El Real dicetak oleh Rodrygo dan Federico Valverde dengan satu gol penghibur Atletico datang lewat bek Mario Hermoso.

Vinicius yang sebelumnya mendapat umpatan rasialisme dari Presiden Asosiasi Agen Sepak Bola Spanyol Pedro Bravo dan para pendukung Atletico Madrid nyatanya mengirim reaksi mengejutkan untuk membalas makian para tifosi Los Colchoneros.

Baca Juga

"Kalah di final (Liga Champions) melawan Real Madrid, dan semuanya tetap sama," tulis Vinicius dalam akun resmi Twitter pribadinya dilansir Mirror, Senin (19/9).

Pesepak bola asal Brasil itu menikmati kemenangan atas Atletcio dengan memposting lirik nyanyian penggemar Real Madrid yang mengejek para fan sekota Atletico.

Lirik nyanyian mengingatkan Atletico Madrid tentang bagaimana mereka kalah di partai final Liga Champions 2014 dan 2016 dari Los Merengues. Kata-kata itu termasuk bagaimana para penggemar Los Rojiblancos menangis di Lisbon dan Milan.

"Tahun-tahun berlalu, dan semuanya tetap sama, kalah di final, melawan Real kami. Tidak peduli apa yang mereka katakan, mereka tidak akan pernah lupa. Mereka menangis di Lisbon. Mereka menangis di Milan," demikian nyanyian pendukung Real Madrid untuk Atletico.

Di sisi lain, pemain berusia 22 tahun tetap mempertahankan selebrasi menari golnya, tanpa menggubris sindiran yang dilayangkan oleh Pedro Bravo. Bagi Vinicius, selebrasi itu sebagai ungkapan kebahagian para pesepak bola kulit hitam asal Brasil yang bermain di Eropa.

Sejauh ini, rekan senegara Neymar Jr dan Casemiro telah mengantongi lima gol di semua kompetisi untuk tim besutan Carlo Ancelotti. Kemenangan atas Atletico memperkokoh posisi Madrid di kursi pertama klasemen La Liga dengan koleksi nilai 18 di atas Barcelona di peringkat kedua.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement