Rabu 12 Oct 2022 02:50 WIB

Babak Pertama, Mbappe Bawa PSG Unggul atas Benfica

PSG sementara unggul 1-0 atas Benfica.

Penyerang PSG Kylian Mbappe (kanan) mencoba melewati pemain Benfica Antonio Silva (kiri) pada pertandingan fase Grup H Liga Champions di Paris, Rabu (12/10/2022).
Foto: EPA
Penyerang PSG Kylian Mbappe (kanan) mencoba melewati pemain Benfica Antonio Silva (kiri) pada pertandingan fase Grup H Liga Champions di Paris, Rabu (12/10/2022).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Paris Saint-Germain sementara unggul 1-0 atas tamunya Benfica pada babak pertama pertandingan keempat Grup H Liga Champions di Stadion Parc des Princes, Paris, Rabu (12/10/2022). Mbappe membawa PSG unggul lewat gol yang dicetak dari tendangan penalti

Kedua tim langsung bermain dengan tempo tinggi begitu peliut babak pertama berbunyi. Pertarungan di lapangan tengah mewarnai jalannya laga pada babak pertama. Benfica mencatatkan peluang matang pada menit ke-17. Sayang tembakan Rafa yang memanfaatkan asist dari Fredrik Aurnes masih melambung di atas gawang PSG.

Baca Juga

Tampil di hadapan pendukung sendiri, PSG lebih menguasai jalannya pertandingan di pertengahan babak pertama. Menit ke-34, Pabro Sarabia punya peluang matang setelah menerima umpan dari Neymar sayang tembakannya masih bisa dihalau kiper benfica.

Setelah berkali-kali mencoba membongkar pertahanan Benfica, PSG akhirnya membuka keunggulan pada menit ke-39. Gol berawal dari serangan balik PSG melalui Juan Bernat. Pemain itu kemudian dilanggar oleh pemain Benfica Antonio Silva di kotak terlarang.

Wasit tanpa ragu langsung menunjuk titik putih. Kylian Mbappe yang tampil sebagai eksekutor sukses mengelabuhi kiper Benfica dan membawa PSG unggul 1-0. Hingga babak pertama usai tak ada lagi gol tercipta, PSG sementara unggul 1-0 atas Benfica.

Statistik mencatat PSG unggul dalam penguasaan bola sebanyak 58 persen berbanding 42 persen. PSG mencatatkan tiga kali percobaan tembakan ke gawang dimana dua tepat sasaran. Sementara Benfica melakukan dua kali percobaan dan tak ada yang tepat sasaran.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement