REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Cristiano Ronaldo telah kembali berlatih bersama rekan setimnya di Manchester United di Carrington, Selasa (25/10/202). Pekan lalu, Ronaldo dilarang ikut berlatih bersama tim, setelah dikeluarkan dari skuad United melawan Chelsea.
Pemain berusia 37 tahun itu dihukum karena menolak masuk sebagai pemain pengganti melawan Tottenham Hotspur, tengah pekan lalu. Ia juga meninggalkan lapangan lebih cepat, sebelum laga berakhir.
Ronaldo dan manajer Erik ten Hag dikabarkan menggelar pembicaraan dalam beberapa hari terakhir. Pemain internasional Portugal itu disalahkan atas situasi panas setelah dia meninggalkan Old Trafford lebih dulu, padahal pertandingan belum berakhir ketika MU mengalahkan Tottenham 2-0.
Dikutip dari BBC, Ronaldo telah kembali berlatih bersama rekan setimnya. Mantan pemain Real Madrid itu diharapkan bisa bertanding saat MU melakoni pertandingan Liga Europa melawan Sheriff Tiraspol. Bek Harry Maguire dan Donny van de Beek pun telah ikut berlatih setelah sebelumnya mengalami cedera.
Ten Hag perlu mengistirahatkan sejumlah pemain yang terus mengisi skuad utama. Maguire juga berpeluang diturunkan karena cedera Raphael Varane dan Lisandro Martinez yang terus-terusan dimainkan. Van de Beek juga bisa diberikan waktu bermain setelah absen cukup lama.