Rabu 21 Dec 2022 20:40 WIB

Jordi Amat tak Sabar Bela Indonesia di Piala AFF 2022

Jordi mengaku bertambah semangat setelah mendapat kepastian.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Pemain Timnas Indonesia Jordi Amat melakukan sesi latihan jelang Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (20/12/2022). Timnas Indonesia akan bertanding melawan Timnas Kamboja di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (23/12/2022).
Foto: ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
Pemain Timnas Indonesia Jordi Amat melakukan sesi latihan jelang Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (20/12/2022). Timnas Indonesia akan bertanding melawan Timnas Kamboja di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (23/12/2022).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Jordi Amat mengaku tak sabar untuk bermain bersama skuad Garuda di Piala AFF 2022. Indonesia akan menghadapi Kamboja pada laga perdana Grup A di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SU GBK), Jumat (23/12/2022) sore WIB. Itu akan menjadi debut bagi Jordi bersama Indonesia. 

Setelah menyelesaikan proses panjang naturalisasi dan resmi mendapatkan status kewarganegaraan Indonesia pada November lalu, Jordi kemudian mengikuti pemusatan latihan (TC) di Bali sejak akhir November. "Saya sangat tidak sabar. Latihan sangat baik, kami sangat siap dan semua tidak sabar untuk bermain dan menunjukkan performa yang baik di depan para pendukung Indonesia," kata Jordi usai latihan, Selasa (20/12/2022).

Baca Juga

Jordi mengaku bertambah semangat setelah mendapat kepastian bahwa penonton dibolehkan hadir di stadion selama kejuaraan Piala AFF 2022. Menurutnya ini akan menjadi langkah awal yang baik bagi sepak bola Indonesia. "Kami sangat senang bisa ada 30 ribu penonton di stadion. Ini langkah awal yang baik untuk para suporter sepak bola," katanya.

Pihak kepolisian telah mengeluarkan izin keramaian selama laga kandang Indonesia di Piala AFF 2022. Hal itu tertuang dalam surat izin bernomor SI/430/XII/YAN.2.1/2022/BAINTELKAM. Timnas Indonesia akan menggelar dua laga kandang pada fase grup, yakni melawan Kamboja pada Jumat (23/12/2022) dan menghadapi Thailand (29/12/2022).

Jordi memahami bahwa pasca Tragedi Kanjuruhan pada 1 Oktober lalu telah menyebabkan kompetisi Liga 1 dihentikan sementara dan kini kompetisi sepak bola di Indonesia itu harus berlanjut tanpa penonton. Tapi di sisi lain, pemain berusia 30 tahun itu memahami antusiasme masyarakat Indonesia terhadap sepak bola dan kepastian izin penonton di Piala AFF 2022 ini menurutnya sangat membahagiakan.

"Tidak sabar untuk melihat 30 ribu suporter di stadion. Saya tahu lebih banyak suporter juga ingin datang ke stadion dan mendukung kami, tapi saya pikir saat lawan Thailand nanti penontonnya akan lebih banyak dan itu bagus untuk sepak bola Indonesia. Jadi, saya berharap akan jadi pertandingan yang bagus untuk Indonesia," ujarnya.

"Saya sangat senang, tidak sabar untuk menggunakan jerseynya. Saya akan menggunakan nomor 4, jadi saya sangat-sangat senang. Saya berharap kita bisa memenangi pertandingannya dan merayakannya bersama," kata dia menambahkan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement