Jumat 24 Feb 2023 09:25 WIB

Bek Barcelona: Menyakitkan Tersingkir Seperti Ini

Ini kekalahan pertama Barcelona dalam 19 pertandingan terakhir di berbagai ajang.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Gilang Akbar Prambadi
 Para pemain Barcelona berjalan keluar lapangan pada akhir pertandingan sepak bola leg kedua playoff Liga Europa antara Manchester United dan Barcelona di stadion Old Trafford di Manchester, Inggris, Jumat (24/2/2023) dini hari WIB
Foto: AP Photo/Dave Thompson
Para pemain Barcelona berjalan keluar lapangan pada akhir pertandingan sepak bola leg kedua playoff Liga Europa antara Manchester United dan Barcelona di stadion Old Trafford di Manchester, Inggris, Jumat (24/2/2023) dini hari WIB

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Barcelona baru saja menelan pil pahit. Barca gagal meraih tiket babak 16 besar Liga Europa musim 2022/20223.

Blaugrana jumpa Manchester United di sesi play off. Pekan lalu, duel di Stadion Camp Nou, berkesudahan imbang 2-2. Teranyar, Raksasa Katalan takluk 1-2 dari MU, pada secondleg di Stadion Old Trafford, Jumat (24/2/2023) dini hari WIB.

Baca Juga

Kubu tamu memimpin terlebih dahulu melalui penalti Robert Lewandowski pada menit ke-18. Setelah turun minum, United menyamakan kedudukan lewat upaya Fred. Tepatnya di menit ke-47.

Tuan rumah di atas angin. Skuad polesan Erik ten Hag meningkatkan intensitas tekanan. Pada menit ke-73, sepakan kaki kiri Antony membuat the Red Devils berbalik unggul. 

"Menyakitkan tersingkir seperti ini," kata bek Barcelona, Jules Kounde, dikutip dari laman resmi UEFA. 

Ia merasa timnya memulai dengan baik. Dalam 45 menit awal, mereka terus menebar ancaman. Sayang, selepas jeda, Barca terlalu cepat kebobolan.

Keadaan demikian membuat Blaugrana keteteran. Sebaliknya the Red Devils semakin menjadi-jadi. Hasilnya terlihat di lapangan.

"Kami kehilangan kontrol yang telah kami bangun. Itu sangat mengecewakan," ujar Kounde.

Ia mencoba berpikir jernih. Eks Sevilla ini merasa kubunya mendapat lawan berkelas. Ia lantas memberi pujian untuk United.

"Mereka meningkatkan kecepatan di babak kedua, dan itu menghadirkan kesulitan bagi kami," tutur Kounde.

Ini kekalahan pertama Barcelona dalam 19 pertandingan terakhir di berbagai ajang. Lupakan kegagalan di Eropa. Saatnya fokus ke ranah domestik.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement